Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

MODIFIKASI ZEOLIT ALAM BAYAH MENGGUNAKAN ASAM KLORIDA ( HCI ) DAN PENGAPLIKASIANNYA DALAM PENGHILANGAN KADAR AMONIUM (NH4+) PADA KOLAM IKAN BANDENG

GUMELAR, FAJAR and ISMETTULLOH, MUCHAMAD (2020) MODIFIKASI ZEOLIT ALAM BAYAH MENGGUNAKAN ASAM KLORIDA ( HCI ) DAN PENGAPLIKASIANNYA DALAM PENGHILANGAN KADAR AMONIUM (NH4+) PADA KOLAM IKAN BANDENG. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Other (Fulltext)
LAPORAN PENELITIAN JURUSAN TEKNIK KIMIA.rar
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Dalam kultur perairan seperti kolam dan tambak ikan bandeng, amonia merupakan bahan pencemar utama. Jika konsentrasi amonia mencapai >0,02 ppm, maka ikan tersebut akan mengalami kematian. Zeolit dapat digunakan untuk mengurangi amonia dalam sistem kultur perairan. Pada penelitian ini zeolit diaktivasi dengan menggunkan asam klorida (HCl) dengan variasi konsentrasi 0,2 M; 0,4 M; 0,8 M; 1 M pada temperatur dengan rasio massa zeolit dan volume asam sebesar 0,05 g/mL selama 30 menit. Analisa karakteristik zeolit yang digunakan pada percobaan ini adalah analisis X-ray Difraction (XRD) untuk menganalisa fasa kristal dari zeolit, analisis adsorpsi nitrogen untuk menentukan luas area permukaan zeolit. Zeolit alam bayah digunakan sebagai adsorben untuk menghilangkan kandungan amonium (NH4+) pada air kolam sintetik yang terbuat dari larutan amonium hidroksida ( NH4OH ). Proses adsorbs amonium dilakukan pada temperatur dengan menggunakan zeolit teraktivasi asam sebanyak 1,0 gram dalam 100 mL larutan amonium hidroksida ( NH4OH) yang memiliki konsentrasi 250 ⁄ (250 ppm) dan didiamkan selama 24 jam. Adorben dipisahkan dan konsentrasi larutan amonium hidroksida (NH4OH ) dianalisa kadar atau konsentrasi nya menggunakan titrasi asam basa. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini zeolit alam bayah teraktivasi asam memiliki fasa mordenit, klinoptilolit, heulandite, quartz, pengaruh perlakuan aktivasi asam terhadap zeolite tidak mengubah struktur kristal zeolit secara signifikan. Perlakuan asam juga pada saat aktivasi zeolit alam bayah mempengaruhi peningkatan luas area spesifik sehingga meningkatkan kemampuan zeolit untuk menyerap amonium. Presentase penghilangan amonium pada sampel zeolit teraktivasi asam Z-0,2 M; Z-0,4 M; Z-0,8 M; Z-1 M, adalah 45,8%; 60,3%; 73,4%; 93,0%.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorKurniawan, TeguhUNSPECIFIED
Thesis advisorNuryoto, NuryotoUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: adsorpsi, amonium, asam, bayah, zeolit,
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
T Technology > TP Chemical technology
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 24201-Jurusan Teknik Kimia
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 22 Jul 2024 10:55
Last Modified: 22 Jul 2024 10:55
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/38798

Actions (login required)

View Item View Item