Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PIROLISIS PLASTIK JENIS POLIETILENA DAN POLIPROPILENA SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF

PUTRI, ANISA HELENA ISMA and HIDAYAT, ARIFIN (2020) PIROLISIS PLASTIK JENIS POLIETILENA DAN POLIPROPILENA SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
B. SKRIPSI FULL (2).pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (Abstrak)
A. ABSTRAK (1).pdf

Download (15kB)

Abstract

Plastik adalah polimer yang terdiri dari atom karbon panjang yang diolah dari minyak bumi. Plastik sering digunakan dalam kehidupan sehari hari, akan tetapi plastik memiliki umur pakai yang singkat sehingga plastik yang sudah tidak terpakai dibuang ketempat pembuangan. Plastik sebagai bentuk polimer dengan monomer utama berupa rantai hidrokarbon memiliki peluang untuk diolah secara pirolisis. Pirolisis merupakan proses dekomposisi secara termal dari material organik tanpa keterlibatan oksigen di dalamnya. Proses ini mengakibatkan terjadinya pemutusan rantai senyawa kimia, sehingga akan dihasilkan senyawa yang baru, yang memiliki rantai ikatan lebih pendek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk minyak (oil) dari pirolisis plastik kemasan jenis Polietilena (PE) dan Polipropilena (PP) dengan perolehan (yield) yang tinggi dan dapat digunakan sebagai bahan bakar alternatif. Variasi penelitian terdiri dari variasi jenis plastik polietilen (PE) dan polipropilena (PP), temperatur 300, 350, 400oC, dan massa plastik 150 gram, 200 gram dan 250 gram. Analisa yang digunakan yaitu densitas, viskositas dan titik nyala serta analisa terhadap variasi terbaik yaitu nilai kalor dan nilai setana. Tahapan dari penelitian ini yaitu persiapan bahan baku, proses pirolisis plastik, selanjutnya melakukan analisa sampel. Hasil Penelitian memperlihatkan peningkatan perolehan minyak (yield) seiring dengan kenaikan temperatur pirolisis plastik. Pirolisis plastik jenis Polipetilena (PE) dan Polipropilena (PP) menghasilkan perolehan (yield) terbanyak masing masing adalah 66.8% dan 76%. Kondisi optimum pirolisis plastik yang mendekati strandar bahan baku minyak yaitu pada temperatur 350 C dengan jenis plastik polipropilena (PP) dengan nilai densitas 0,7836 gr/ml, viskositas 0,94 centipoise, nilai kalor yaitu 44,03 MJ/Kg, dan nilai setana 51. Berdasarkan parameter tersebut minyak pirolisis plastik Polipropilena mendekati bahan bakar Solar dan Dexlite.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorIrawan, AntonUNSPECIFIED
Thesis advisorKurniawan, TeguhUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Densitas, Pirolisis, Viskositas
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
T Technology > TP Chemical technology
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 24201-Jurusan Teknik Kimia
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 17 Jul 2024 14:54
Last Modified: 17 Jul 2024 14:54
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/38707

Actions (login required)

View Item View Item