Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

ANALISA KECELAKAAN SEPEDA MOTOR DI KOTA CILEGON, BANTEN

Oviani, Vidya Safitri (2019) ANALISA KECELAKAAN SEPEDA MOTOR DI KOTA CILEGON, BANTEN. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
1. Vidya Safitri - 3336150029.pdf
Restricted to Registered users only

Download (15MB)
[img] Text (Abstrak)
2. Abstrak.pdf

Download (133kB)

Abstract

Kecelakaan lalu lintas adalah suatu peristiwa di jalan yang tidak disangkasangka dan tidak disengaja melibatkan kendaraan dengan atau tanpa pemakai jalan lainnya, yang mengakibatkan korban manusia dan atau kerugian harta benda. Peningkatan jumlah kendaraan di Kota Cilegon memberikan dampak terhadap meningkatnya kecelakaan, khususnya kendaraan sepeda motor. Tujuan dari penelitian ini untuk memberikan gambaran karakteristik kecelakaan, angka kecelakaan, daerah rawan, dan besaran biaya kecelakaan lalu lintas khusus untuk pengendara sepeda motor. Dalam penelitian ini menggunakan data kecelakaan tahun 2016 – 2018 yang didapat dari Polres Laka Lantas Kota Cilegon. Metode yang digunakan adalah EAN (Equivalent Accident Number) dan Metode The Gross Output untuk menghitung besaran biaya kecelakaan. Pada tahun 2016 ada 121 kejadian kecelakaan, di tahun 2017 ada 140 kejadian kecelakaan dan 111 kejadian kecelakaan pada tahun 2018. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa daerah rawan kecelakaan (blackspot) dengan metode EAN pada jalan di Kota Cilegon adalah Kecamatan Grogol sebesar 495 dan Kecamatan Ciwandan 399. Besaran biaya kecelakaan pada jalan di Kecamatan Grogol tahun 2016 sebesar Rp. 4.400.832.087,- (Empat Milyar Empat Ratus Juta Delapan Ratus Tiga Puluh Dua Ribu Delapan Puluh Tujuh Rupiah) di tahun 2017 Kecamatan Grogol sebesar Rp. 9.947.450.325,(Sembilan Milyar Sembilan Ratus Empat Puluh Tujuh Juta Empat Ratus Lima Puluh Ribu Tiga Ratus Dua Puluh Lima Rupiah) dan tahun 2018 Kecamatan Ciwandan sebesar Rp. 6.642.345.088,- (Enam Milyar Enam Ratus Empat Puluh Dua Juta Tiga Ratus Empat Puluh Lima Ribu Delapan Puluh Delapan Rupiah).

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorIntari, Dwi EstiUNSPECIFIED
Thesis advisorNovi, DwiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: kecelakaan, sepeda motor, karakteristik, daerah rawan kecelakaan, EAN, The Gross Output
Subjects: Q Science > Q Science (General)
R Medicine > R Medicine (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 22201-Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 25 Jun 2024 15:05
Last Modified: 25 Jun 2024 15:05
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/36769

Actions (login required)

View Item View Item