Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

TRANSFORMASI GEN FOLAT DENGAN METODE IN PLANTA PADA PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS LOKAL BANTEN TUNGGUL HIDEUNG

EKA PUTRI, SASKY (2019) TRANSFORMASI GEN FOLAT DENGAN METODE IN PLANTA PADA PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS LOKAL BANTEN TUNGGUL HIDEUNG. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
TRANSFORMASI GEN FOLAT DENGAN METODE IN PLANTA PADA PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS LOKAL BANTEN TUNGGUL HIDEUNG.PDF
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Sasky Eka Putri. 2019. Transformation of Folate Gene by the In Planta Method on Rice (Oryza sativa L.) Banten Local Variety Tunggul Hideung. Under guidance: Susiyanti and Sulastri Isminingsih. The research was aimed to know the transformation of folate gene by the in planta method on rice (Oryza sativa L.) Banten local variety Tunggul Hideung. This research was conducted at the Biotechnology Laboratory of the Faculty of Agriculture, Sultan Ageng Tirtayasa University from February to April 2019. This study used a completely randomized design (CRD) consisted of 1 factor with 5 replications. The single factor used was hygromycin concentration consisted of 4 levels namely 25, 50, 75 and 100 mg/L so that there were 20 experimental units. Each experimental unit consisted of 5 explants so that 100 explants were needed in the study. Data were analyzed by analysis of variance and if the results showed significantly different, then further tests were carried out with Duncan Multiple Range Test (DMRT) at the level of 5%. From the results it was found that the treatment of hygromycin concentration was able to gave a significantly different effect on the transformation efficiency parameters and the percentage of explants that died in transformation in planta. The treatment of hygromycin concentration 25 mg/L is the optimum concentration by giving results that are significantly different from the parameters of the observed transformation efficiency of 64% and the percentage of explants to die by 36% in transformation in planta. Keyword: hygromycin, Tunggul Hideung, transformation, in planta

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorSusiyanti, SusiyantiUNSPECIFIED
Thesis advisorIsminingsih, SulastriUNSPECIFIED
Additional Information: Sasky Eka Putri. 2019. Transformasi Gen Folat dengan Metode In Planta pada Padi (Oryza sativa L.) Varietas Lokal Banten Tunggul Hideung. Dibawah bimbingan : Susiyanti dan Sulastri Isminingsih. Hampir seluruh penduduk Indonesia memenuhi kebutuhan bahan pangannya dari tanaman padi. Kebutuhan pangan di Indonesia setiap tahunnya semakin meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk dan perkembangan industri pangan. Indonesia memiliki kekayaan plasma nutfah padi yang cukup besar berupa varietas lokal dan atau spesies liar. Meningkatkan kandungan folat tanaman merupakan target utama untuk rekayasa metabolik. Beras yang biasa dikonsumsi oleh mayoritas penduduk Indonesia memiliki kandungan folat namun dalam jumlah yang kecil. Transformasi tanaman diperlukan untuk mengintroduksi gen folat pada tanaman padi dengan menemukan konsentrasi higromisin yang optimum untuk seleksi putative transforman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui transformasi gen folat dengan metode in planta pada padi (Oryza sativa L.) varietas lokal Banten Tunggul Hideung. Penelitian ini telah dilaksakan di Laboratorium Bioteknologi Fakultas Pertanian Universitas Sultan Ageng Tirtayasa dari bulan Februari sampai dengan April 2019. Penelitian ini digunakan rancangan acak lengkap (RAL) terdiri dari 1 faktor yaitu konsentrasi higromisin terdiri dari 4 taraf yaitu 25, 50, 75 dan 100 mg/L dan diulang sebanyak 5 kali. Sehingga terdapat 20 satuan percobaan. Setiap satuan percobaan terdiri dari 5 eksplan sehingga terdapat 100 eksplan yang digunakan pada penelitian. Data dianalisis dengan sidik ragam dengan aplikasi DSAASTAT dan bila hasil menunjukkan berbeda nyata, maka dilakukan uji lanjut dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5 %. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa perlakuan konsentrasi higromisin mampu memberikan pengaruh yang berbeda nyata pada parameter efisiensi transformasi dan persentase eksplan yang mati pada transformasi secara in planta. Konsentrasi higromisin 25 mg/L merupakan konsentrasi optimum dengan memberikan hasil putative transforman yang berbeda nyata pada parameter pengamatan efisiensi transformasi sebesar 64% yaitu 3 eksplan tahan higromisin dari 5 eksplan yang ditanam pada media seleksi dan persentase eksplan mati sebesar 36% atau 2 eksplan mati dari 5 eksplan yang ditanam pada media seleksi. Dan pada konsentrasi higromisin 32,36 mg/L tanaman non transforman mengalami kematian 50%.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: 04-Fakultas Pertanian
04-Fakultas Pertanian > 54211-Program Studi Agroekoteknologi
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 11 Oct 2021 09:04
Last Modified: 11 Oct 2021 09:04
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/2614

Actions (login required)

View Item View Item