Zaini, Fahmi Maulana and Winangsih, Rahmi and Yuliana, Nina (2012) KAMPANYE PUBLIC RELATIONS PT. PLN (PERSERO) APJ BANTEN UTARA UNTUK MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT AKAN PENGGUNAAN ENERGI LISTRIK. Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
|
Text (Skripsi Prodi. Komunikasi)
SKRIPSI KOM FAHMI MAULANA ZAINI.pdf - Published Version Download (7MB) | Preview |
Abstract
Fahmi Maulana Zaini. NIM. 051328. Skripsi. Strategi Kampanye Public Relations PT. PLN (Persero) APJ Banten Utara Untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Akan Penggunaan Energi Listrik. Saat ini segala aktifitas manusia ditunjang dengan energi listrik, tetapi masyarakat tidak menyadari tanggung jawabnya untuk membayar tagihan rekening listrik tepat waktu dan tanggung jawabnya untuk menghemat pemakaian energi listrik. Masyarakat tidak sadar akibat dari pola pikir mereka tidak hanya merugikan pihak PT. PLN (Persero), tetapi juga merugikan bagi masyarakat. Hal ini mengkhawatirkan, karena pasokan listrik di Indonesia masih terbatas jumlahnya. Tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk mengetahui Untuk mengetahui saluran komunikasi yang digunakan dalam strategi kampanye public relations dilakukan oleh PT. PLN (Persero) APJ Banten Utara, Untuk mengetahui jenis kampanye yang digunakan dalam strategi kampanye public relations oleh PT. PLN (Persero) APJ Banten Utara, Untuk mengetahui strategi yang digunakan dalam merancang pesan dalam strategi kampanye public relations PT. PLN (Persero) APJ Banten Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitis, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah 2 orang yaitu, Kepala Biro HumasPT. PLN (Persero) APJ Banten Utara sebagai key informan dan satu orang staff biro humas PT. PLN (Persero) APJ Banten Utara sebagai informan pendukung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT PLN APJ Banten PT PLN APJ Banten Utara dalam melaksanakan strategi kampanye public relations untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan penggunaan energi listrik dengan menggunakan tiga saluran komunikas, yaitu: Menggunakan metode tatap muka langsung kepada masyarakat. Kemudian menggunakan metode opinion leader, yakni menggunakan para aparat dan pemuka masyarakat untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat. Yang terakhir menggunakan metode penggunaan media massa, seperti memasang iklan layanan masyarakat pada media cetak, yaitu di Radar Banten dan Banten Raya Post. Kemudian memasang iklan layanan masyarakat dan mengadakan talk show di beberapa radio lokal di Provinsi Banten, seperti radio radio Banten FM, radio TOP FM, Serang FM, Ramaloka FM dan Megaswara FM serta menggunakan metode penggunaan media luar ruang seperti leaflet, pamphlet, spanduk, dan baligo. Jenis kampanye yang digunakan adalah ideogical or cause yang bertujuan untuk perubahan sosial. Dan strategi yang digunakan adalah staretegy of publicity dan strategy of persuation.
Item Type: | Thesis (Lainnya) |
---|---|
Additional Information: | ABSTRACT Fahmi Maulana Zaini. NIM. 051328. Thesis. The Strategic of Public Relations Campaign of PT. PLN (Persero) North Banten to Increase Public Awareness of Electric Energy Usage. Currently, all human activity is supported by electrical energy, but people are not aware of its responsibility to pay the electricity bill on time and responsibility to conserve electrical energy consumption. People are not aware because of their mindset is not only detrimental to the PT. PLN (Persero), but also detrimental to society. This is worrying, because the power supply in Indonesia is still limited in number. The purpose of this study was conducted to find out the communication channels used in the strategy of public relations campaign conducted by PT. PLN (Persero) APJ North Banten, To know what types of campaigns that used in a public relations campaign strategy by PT. PLN (Persero) APJ North Banten, To know the strategies employed in designing messages in public relations campaign strategy of PT. PLN (Persero) APJ North Banten. The research method used is descriptive analysis, with data collecting technique through interview, observation, and documentation. The informants in this study were 2 people, the Head of Public Relations PT. PLN (Persero) APJ North Banten as key informants and one staff person public relations firm PT. PLN (Persero) APJ North Banten as informants supporters. The results showed that PT. PLN APJ North banten in implementing the strategy of public relations campaign to raise awareness about the use of electrical energy using three channels, namely: Using the method of face to face directly to the public. Then using the method of opinion leaders, namely using the apparatus and community leaders to convey a message to the public. The latter using the method of using mass media, such as public service advertisements in print media, namely the Radar Banten and Banten Kingdom Post. Then public service advertisements and conduct talk shows on several local radio in the province of Banten, Banten FM radio like radio, TOP FM radio, FM Serang, Ramaloka MEGASWARA FM and FM as well as using methods of use of outdoor media such as leaflets, pamphlets, banners, and baligo. Campaign type that is used is ideogical or cause that aims for social change. And strategy used is staretegy of publicity, and strategy of persuation |
Subjects: | Communication > Public Relations Science Communication > Communication (General) |
Divisions: | 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 70201-Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Admin Eprints Untirta |
Date Deposited: | 18 Feb 2013 07:15 |
Last Modified: | 21 May 2013 04:02 |
URI: | http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/187 |
Actions (login required)
View Item |