Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERENCANAAN, PENGANGGARAN DAN PELAPORAN (SIMRAL) DI PEMERINTAH KABUPATEN SERANG

Septiani, Eris Heirina and Sjafari, Agus and Budiati, Ayuning (2022) EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERENCANAAN, PENGANGGARAN DAN PELAPORAN (SIMRAL) DI PEMERINTAH KABUPATEN SERANG. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik.

[img] Text
DRAFT REVISI SIDANG SKRIPSI ERIS HEIRINA SEPTIANI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Eris Heirina Septiani. NIM 6661160048. 2022. Efektivitas Sistem Informasi Manajemen Perencanaan, Penganggaran dan Pelaporan (SIMRAL) di Pemerintah Kabupaten Serang. Program Studi Ilmu Administrasi Publik. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Pembimbing I : Dr. H. Agus Sjafari, M.Si. Pembimbing II : Dr. Ayuning Budiati, MPPM. Aplikasi SIMRAL merupakan sebuah sistem yang dibangun dalam rangka mengintegrasikan penerapan perencanaan pembangunan mulai dari perencanaan di tingkat bawah (bottom up)sampai dengan perencanaan tingkat atas (top down) dan merupakan wujud inovasi Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk membangun tertib administrasi dan terjaganya konsistensi pembangunan daerah. Lokasi Penelitian ini yaitu di Pemerintah Kabupaten Serang. Tujuan SIMRAL adalah untuk mendorong Instansi Pemerintah menggunakan teknologi informatika, sekaligus meningkatkan efisiensi agar dapat membuat pelaporan dan distribusi secara cepat, sehingga pekerjaan mudah tuntas dan dapat mengerjakan hal lainnya, serta untuk menekan biaya penggunaan kertas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana Efektivitas Sistem Informasi Manajemen Perencanaan, Penganggaran dan Pelaporan (SIMRAL) di Pemerintah Kabupaten Serang. Teknik pengumpulan data yaitu menggunakan metode kualitatif dengan teori Webqual menurut Barnes dan Vidgen (2002:116) terdiri dari kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas interaksi layanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivitas Sistem Informasi Manajemen Perencanaan, Penganggaran dan Pelaporan (SIMRAL) di Pemerintah Kabupaten Serang sudah cukup efektif, namun masih terdapat beberapa kendala yaitu pertama,aplikasi SIMRAL belum sepenuhnya akurat, ada beberapa hal yang masih menggunakan manualdengan menggunakan excel, dikarenakan formatnya belum tersedia dalam SIMRAL. Kedua, kurangnya kualitas Sumber Daya Manusia yang menjadi pengguna SIMRAL, khususnya di kecamatan. Ketiga, masih terdapat Sumber Daya Manusia yang tidak tepat waktu dalam menginput data pada SIMRAL. Peneliti memberikan saran dalam penelitian ini yaitu pertama, Kiranya perlu merekrut Sumber Daya Manusia yang berlatarbelakang dari keilmuan Teknologi Informasi dan Komunikasi guna mengatasi kendala pelaporan yang menggunakan manual yang belum tersedia dalam aplikasi SIMRAL. Kedua, Perlunya penambahan Sumber Daya Manusia di Kecamatan dan Penguasaan dalam Teknologi Informasi dan Komunikasi di Kecamatan guna membantu pengguna SIMRAL yang jumlahnya terbatas sehingga pekerjaan yang dilakukan menggunakan SIMRAL dapat berjalan efektif. Ketiga, perlunya membuat Standar Operasional Prosedur terkait SIMRAL yang dijadikan acuan agar dalam pelaksanaannya tidak ada lagi Sumber Daya Manusia yang telat menginput data pada SIMRAL. Kata Kunci : Efektivitas, SIMRAL, Webqual, Pemerintah Kabupaten Serang ABSTRACT Eris Heirina Septiani. NIM 6661160048. 2022. Effectiveness of Management Information Systems, Planning, Budgeting and Reporting (SIMRAL) in Serang District Government. Study Program of Public Administration. The Faculty of Social and Political Science. Sultan Ageng Tirtayasa University. The 1st Advisor : Dr. H. Agus Sjafari, M.Si. The 2 nd Advisor : Dr. Ayuning Budiati, MPPM. The SIMRAL application is a system built in order to integrate the application of development planning from bottom-up planning to top-down planning and is a form of Information and Communication Technology innovation to build administrative order and maintain consistency in regional development. The location of this research is in Serang Regency Government. SIMRAL's goal is to encourage Government Agencies to use information technology, while increasing efficiency so that they can make reports and distributions quickly, so that work is easily completed and can do other things, as well as to reduce paper costs. The purpose of this study was to determine the effectiveness of the Planning, Budgeting and Reporting Management Information System (SIMRAL) in the Serang Regency Government. Data collection techniques using qualitative methods with Webqual theory according to Barnes and Vidgen (2002:116) consist of usability quality, information quality and service interaction quality. The results showed that the effectiveness of the Planning, Budgeting and Reporting Management Information System (SIMRAL) in the Serang Regency Government was quite effective, but there were still several obstacles, namely, first, the SIMRAL application was not fully accurate, there were some things that still used manual using excel, because the format is not yet available in SIMRAL. Second, the lack of quality of Human Resources who are SIMRAL users, especially in the sub-districts. Third, there are still Human Resources who are not punctual in inputting data on SIMRAL. Researchers provide suggestions in this study, namely, first, it is necessary to recruit Human Resources with a scientific background in Information and Communication Technology to overcome reporting problems using manuals that are not yet available in the SIMRAL application. Second, the need for additional Human Resources in the District and Mastery in Information and Communication Technology in the District in order to assist the limited number of SIMRAL users so that the work carried out using SIMRAL can run effectively. Third, the need to make Standard Operating Procedures related to SIMRAL which is used as a reference so that in its implementation there are no more Human Resources who are late in inputting data on SIMRAL. Keywords: Effectiveness, SIMRAL, Webqual, Serang Regency Government

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Communication > Public Relations Science
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63201-Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Perpustakaan FISIP
Date Deposited: 19 Jul 2024 15:27
Last Modified: 19 Jul 2024 15:27
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/10170

Actions (login required)

View Item View Item