Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

POLA ASUH IBU RUMAH TANGGA SINGLE PARENT DALAM MENGEMBANGKAN KEPRIBADIAN ANAK (USIA 7-17 TAHUN) DI KAMPUNG RANCA SUMUR KECAMATAN PADARINCANG KABUPATEN SERANG-BANTEN

SUHETI, TETI (2019) POLA ASUH IBU RUMAH TANGGA SINGLE PARENT DALAM MENGEMBANGKAN KEPRIBADIAN ANAK (USIA 7-17 TAHUN) DI KAMPUNG RANCA SUMUR KECAMATAN PADARINCANG KABUPATEN SERANG-BANTEN. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
POLA ASUH IBU RUMAH TANGGA SINGLE PARENT DALAM MENGEMBANGKAN KEPRIBADIAN ANAK (USIA7-17 TAHUN) DI KAMPUNG RANCA SUMUR KECAMATAN PADARINCANG KABUPATEN SERANG-BANTEN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah Pola Asuh Ibu Rumah Tangga Single Parent dalam Mengembangkan Kepribadian Anak (Usia 7-17 Tahun) di Kampung Ranca Sumur, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Penelitian ini memiliki tujuan sebagai berikut (1) Untuk mendeskripsikan peran ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang-Banten; (2) Untuk mendeskripsikan pola asuh ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang-Banten; (3) Untuk mendeskripsikan dampak pola asuh ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang-Banten. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Adapun teknik dan pedoman pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sumber data penelitian ini yaitu terdiri dari : 7 ibu single parent dan 7 anak ibu single parent. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa berikut (1) Peran ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, yaitu peranan ibu dalam fungsi keluarga yang terdiri dari : fungsi agama, fungsi kasih sayang, fungsi perlindungan, fungsi pendidikan, fungsi sosialisasi, fungsi ekonomi dan fungsi pembinaan keluarga; (2) Pola asuh ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, adalah pola asuh otoriter, pola asuh permisif dan pola asuh demokratis; (3) Dampak pola asuh ibu rumah tangga single parent dalam mengembangkan kepribadian anak di Kampung Ranca Sumur, yaitu kepribadian introvert dan kepribadian ekstrovert.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorNaim, MochamadUNSPECIFIED
Thesis advisorRizqi Meilya, IkaUNSPECIFIED
Additional Information: The problem in this research is the Single Parent Housewife Parenting Pattern in Developing Personality of Children (Ages 7-17 Years) in Ranca Sumur Village, Padarincang District, Serang Regency, Banten Province. This study has the following objectives (1) To describe the role of single parent housewives in developing children's personality in Kampung Ranca Sumur, Padarincang District, Serang-Banten Regency; (2) To describe the parenting style of single parent housewives in developing children's personality in Kampung Ranca Sumur, Padarincang District, Serang-Banten Regency; (3) To describe the impact of parenting single mother housewives in developing children's personality in Kampung Ranca Sumur, Padarincang District, Serang-Banten Regency. The research approach used in this study is a descriptive qualitative research approach. The data collection techniques and guidelines used are interviews, observation, and documentation. The data source of this research consisted of: 7 single parent mothers and 7 single parent mother children. Based on the results of research that has been done shows that the following (1) The role of a single parent housewife in developing children's personality in Kampung Ranca Sumur, namely the role of mothers in family functions consisting of: religious function, compassion function, protection function, education function, socialization function, economic function and family coaching function; (2) Parenting single mother housewives in developing children's personalities in Ranca Sumur Village, are authoritarian parenting, permissive parenting and democratic parenting; (3) The impact of parenting single mother housewives in developing children's personality in Kampung Ranca Sumur, namely introverted and extroverted personalities.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 86205-Jurusan Pendidikan Nonformal
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 07 Dec 2021 11:45
Last Modified: 07 Dec 2021 11:45
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/9505

Actions (login required)

View Item View Item