Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PENGEMBANGAN MODUL PRAKTIKUM SEL VOLTA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING

Fauziyah, Lulu (2019) PENGEMBANGAN MODUL PRAKTIKUM SEL VOLTA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
PENGEMBANGAN MODUL PRAKTIKUM SEL VOLTA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING.PDF
Restricted to Registered users only

Download (15MB)

Abstract

Penggunaan modul praktikum yang digunakan di sekolah saat ini masih terkesan cookbook dimana siswa mudah untuk mengikuti prosedur praktikum tanpa mengetahui penerapan konsep seperti apa yang dilakukan. Hal inilah, yang menyebabkan siswa kurang memahami konsep yang didapat secara teori dan sulit menghubungkannya secara aplikatif. Pada pengembangannya modul praktikum yang digunakan harus berbasis sebuah model yang tahapannya mampu mengaktifkan siswa dalam membangun konsepnya sendiri dan kemampuan siswa yang terampil sesuai dengan tujuan pembelajaran. Salah satu model yang dapat mengaktifkan siswa dalam membangun konsepnya sendiri yaitu dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Pengembangan modul praktikum pada penelitian ini menggunakan metode 3-D yaitu, define, design, dan develop. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah-langkah penyusunan pengembangan modul praktikum dan mengetahui validitas dari modul praktikum yang dikembangkan. Teknik analisis data validitas modul praktikum menggunakan metode CVR (Content Validity Ratio) dan angket respon siswa terhadap modul praktikum menggunakan skala likert dengan kriteria penskoran skala empat. Hasil validasi pada tahapan inkuiri terbimbing untuk masing-masing tahapan menunjukkan nilai rata-rata skor CVR sebesar 0,87 yang dinyatakan valid, karena nilai berada diatas 0,49 dari tabel minimum CVR. Hasil penelitian uji coba terbatas di SMA Negeri 6 Kota Tangerang menunjukkan respon siswa terhadap modul praktikum dengan persentase nilai rata-rata sebesar 82,76% dengan kriteria sangat baik. Pada tanggapan siswa terhadap inkuiri terbimbing menujukkan persentase nilai sebesar 79,94%, hal ini menujukkan bahwa inkuiri terbimbing yang terdapat dalam modul praktikum sel volta sudah baik dan dapat dipahami oleh siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorLangitasari, IndahUNSPECIFIED
Thesis advisorNursa’adah, EuisUNSPECIFIED
Additional Information: The use of experiment modules used in schools today is still seems like a cookbook, where students are easy to take experiment procedures without knowing the application of concepts that they’ve learned before. This is what causes students to not understand the concepts obtained in theory and difficult to connect the concepts applicatively. In the development of the experiment module, the experiment module must be based on a learning model which in every learning stages the students can build their own concepts and abilities in accordance with the learning objectives. One of learning model that can activate students in building their own concepts is through guided inquiry. The development of experiment modules in this reasearch used the 3-D method which are have 3 steps as we known as define, design, and develop. The purpose of this research is developing an experiment module that based on guided inquiry in the topic of voltaic cell and to know the validity of this experiment module. The data analysis technique in validation of experiment module is using CVR (Content Validity Ratio) method and student responses after use the experiment module are using questionnaires in a Likert scale with four scaling criteria. In validation of guided inquiry stages shown the average of CVR score is 0.87, which has shown the inquiry stages are valid, because the score is above 0.49 from the minimum CVR table. The results of a limited trial at SMA Negeri 6 Tangerang shown students response to the experiment module with the average value of 82.76% with very good criteria. In students response to guided inquiry shown the percentage value of 79.94%, this shown that guided inquiry in the voltaic cell experiment module is good and can be understood by students.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 84204-Jurusan Pendidikan Kimia
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 26 Nov 2021 15:19
Last Modified: 26 Nov 2021 15:19
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/9214

Actions (login required)

View Item View Item