SUTISNA, NANANG and Listyaningsih, Listyaningsih and Stiawati, Titi (2016) FUNGSI PENGAWASAN DPRD PROVINSI BANTEN DALAM PELAKSANAAN HIBAH DAN BANTUAN SOSIAL. Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
|
Text (NANANG SUTISNA - 2016)
FUNGSI PENGAWASAN DPRD PROVINSI BANTEN DALAM PELAKSANAAN HIBAH DAN BANTUAN SOSIAL... - Copy.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
Abstract
Nanang Sutisna, NIM 6661092007. Skripsi Fungsi Pengawasan DPRD Provinsi Banten Dalam Pelaksanaan Hibah Bantuan Sosial. Program Studi Ilmu Administrasi Negara. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Pembimbing I : Listyaningsih, S.Sos., M.Si dan Pembimbing II : Titi Stiawati, S.Sos.,M.Si. Fokus Penelitian ini adalah fungsi pengawasan DPRD Provinsi Banten dalam pelaksanaan hibah bantuan sosial tujuan dari penelitian ini adalah untuk dapat mengetahui serta menggambarkan mekanisme pemberian dana Hibah dan bantuan social di Provinsi Banten namun kenyataannya peneliti temukan di lapangan masih adanya dana hibah yang diberikan tidak sesuai dengan apa yang di harapkan, dana hibah yang diberikan belum tepat sasaran, dan fungsi pengawasan DPRD yang belum optimal. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah sifat dan waktu pengawasan menurut Hasibun (2001:247). Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif .Informan penelitian di ambil berdasarkan kriteria-kriteria tertentu berdasarkan informasi yang dibutuhkan, artinya teknik pengambilan informan sumber data dengan pertimbangan tertentu.Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis model interaktif yang telah dikembangakan oleh Miles & Huberman yaitu selama proses pengumpulan data dilakukan tiga kegiatan penting yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa fungsi pengawasan DPRD Provinsi Banten terhadap bantuan hibah dan sosial masih belum optimal. Saran dari penelitian : (1) diharapkan pemerintah daerah lebih berperan aktif dalam proses pengawasan pelaksanaan hibah bantuan sosial. (2) diharapkan pemerintah melakukan pengecekan dan survey kepada yang menerima dana bantuan tidak diberikan kepada lembaga yang tidak memenuhi syarat-syarat penerima hibah tersebut. (3) diharapkan agar DPRD Provinsi Banten menjalankan tugas pokok dan fungsi pengawasan yang optimal dalam pengawasan bantuan hibah sosial. Kata kunci :FungsiPengawasan, DPRD ProvinsiBanten
Item Type: | Thesis (Lainnya) |
---|---|
Additional Information: | Nanang Sutisna , NIM 6661092007. Thesis . Oversight DPRD in Implementing Social Assistance Grants . Departemen of public Administrasi. Faculty of Social Science and Political Science. of Sultan Ageng Tirtayasa University . Supervisor I :Listyaningsih , S. Sos., M.Si and Supervisor: TitiStiawati , S. Sos., M.Si . The focus of this research is the Regional Assembly Banten Province In Implementation Grants Social Assistance purpose of this study was to ascertain and describe the mechanism of funding grants and social assistance in Banten province but in fact the researchers found in the field is still the Grant provided is in accordance with what that is expected, grant funds have not been targeted, and the oversight function of parliament is not optimal. The theory used in this research is the nature and timing of supervision by Hasibuan (2001: 247). The method used is a qualitative approach. Informants in the study take based on certain criteria based on the information needed, meaning-making techniques informant data source with a certain considerations. Data analysis techniques in this study using an interactive model analysis that has been is developed by Miles & Huberman, namely during the data collection process performed three important activities: data reduction, data presentation and verification. The results showed that the Oversight DPRD against social grant aid is still not optimal. Recommendations from the study: (1) the expected local government more active role in the process of monitoring the implementation of social assistance grants. (2) expected the government to check and survey of the receiving grants are not given to institutions that do not meet the terms of the grant recipients. (3) it is expected that the DPRD running tasks and basic functions optimized control in the supervision of social assistance grants.. Keywords : Oversight , Regional Legislative Banten Province |
Subjects: | H Social Sciences > Public Administration H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63201-Program Studi Administrasi Publik |
Depositing User: | Admin Eprints Untirta |
Date Deposited: | 27 Jan 2017 03:29 |
Last Modified: | 27 Jan 2017 03:29 |
URI: | http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/711 |
Actions (login required)
View Item |