Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

ANALISIS KINERJA PEGAWAI BPJS KESEHATAN CABANG TANGERANG

RAHAYU, HANY and Listyaningsih, Listyaningsih and Widyastuti, Yeni (2015) ANALISIS KINERJA PEGAWAI BPJS KESEHATAN CABANG TANGERANG. Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img]
Preview
Text (HANY RAHAYU - ANE 2015)
ANALISIS KINERJA PEGAWAI BPJS KESEHATAN CABANG TANGERANG - Copy.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Hany Rahayu. NIM. 091299. 2015. Skripsi. Analisis Kinerja Pegawai BPJS Kesehatan Cabang Tangerang. Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Pembimbing I: Listyaningsih, M.Si dan Pembimbing II: Yeni Widyastuti, M.Si Kata kunci : Analisis, Kinerja, Pegawai Latar belakang masalah penelitian ini yaitu masih terdapat kekosongan pegawai pada struktur jabatan tertentu, pemberian masa kontrak kerja yang cepat, motivasi pegawai yang masih rendah, dan kurangnya komunikasi dan pengawasan pimpinan pada pegawai. Fokus penelitian ini adalah Analisis Kinerja Pegawai BPJS Kesehatan Cabang Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Subjek penelitian adalah seluruh pegawai BPJS Kesehatan Cabang Tangerang yang berjumlah 119 pegawai. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kinerja Robert L. Mathis dan Jhon H. Jackson. Pengumpulan data yaitu dengan cara menyebarkan kuesioner, observasi, studi dokumentasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan yaitu uji hipotesis t-test satu sampel. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan menunjukkan hasil perhitungan diperoleh 63,17% dari angka minimal 65%, yang artinya hasil analisis kinerja pegawai di BPJS Kesehatan Cabang Tangerang sudah menunjukkan hasil yang cukup baik. Namun demikian, untuk lebih mencapai keberhasilan peningkatan kinerja pegawai di BPJS Kesehatan Cabang Tangerang bisa melakukan cara seperti pemberian suatu penghargaan dan insentif sebagai timbal balik atas beban pekerjaan, terutama pekerjaan tambahan yang dilakukan pegawai, dan perlu adanya pendidikan dan pelatihan pegawai untuk meningkatkan kompetensi pegawai seperti pelatihan, seminar, dan workshop untuk meningkatkan kemampuan kinerja pegawai, karena berdasarkan hasil penelitian selama ini pegawai yang bekerja di BPJS Kesehatan Cabang Tangerang tidak mendapatkan pelatihan sejak awal, pegawai mengerjakan pekerjaan dengan bantuan rekan kerja lainnya yang lebih mengerti. Diperlukan adanya pendidikan dan pelatihan pegawai untuk meningkatkan kompetensi pegawai seperti pelatihan, seminar, dan workshop untuk meningkatkan kemampuan kinerja pegawai dan untuk memaksimalkan pelayanan.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: Hany Rahayu. NIM 091299. Thesis. 2015. An analysis of the performance of the employees of the BPJS Health Branch of Tangerang. Departement of Public Administration. Faculty of Social and Political Sciences. University of Sultan Ageng Tirtayasa. 1st Advisor is : Listyaningsih, M.Si, 2nd Advisor is : Yeni Widyastuti, M.Si Keywords : Analysis, Employees, Performance The background of this research problems are still there empiness of employees in certain positions structure, awarding their contracts quickly, the motivation is still low, and the lack communication and surveilance led to the employees. The focus of this research is an analysis of the performance of employees in BPJS Health branch of Tangerang . The research uses descriptive quantitative method. The subject of this research were all employees of BPJS Health branch of Tangerang totally 119 employees. The theory used in this research is theory of the performance of Robert L. Mathis and John H. Jackson. Collecting data by distributing questionnaires, observatin, documentation and interview. Analysis of the data used is hypothesis testing one sample t-test. Based on the research that has been done shows the calculation result obtained 63.17 % of the minimum rate of 65%, which means that the results of the analysis of the performance of employees in BPJS Health branch of Tangerang already showing good results. However, to better achieve success in improving the performance of employees in BPJS Health branch of Tangerang can do way as the provision of a new rewards and incentives in return for the workload, especially the additional work carried out employees, and need for eduation nd training of employees to improve the competence of employees as training, seminars, and workshop, to improve the performance of the employees who work in BPJS Health branch of Tangerang did not receive training from the beginning, an employees do the work with the help of other employee who understand.
Subjects: H Social Sciences > Public Administration
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63201-Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 09 Nov 2016 08:21
Last Modified: 09 Nov 2016 08:21
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/646

Actions (login required)

View Item View Item