Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP TINGKAT KESEHATAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2017

Nur Azizah, Melisa (2019) PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP TINGKAT KESEHATAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2017. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
PENGARUH RASIO KEUIANGAN TERHADAP TINGKAT KESEHATAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2017.PDF
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Analisis laporan keuangan sangat dibutuhkan untuk memahami informasi tentang laporan keuangan. Analisis laporan keuangan meliputi perhitungan dan interpretasi rasio keuangan yang ada dalam laporan keuangan. Analisis laporan keuangan perbankan dapat membantu para pelaku bisnis, baik pemerintah dan para pemakai laporan keuangan lainnya dalam menilai kondisi keuangan suatu perusahaan tidak terkecuali perusahaan perbankan. Untuk menilai kinerja keuangan perbankan umumnya digunakan lima aspek penilaian yaitu CAMEL (Capital, Assets, Management, Earning, Liquidity). Fokus penelitian ini adalah Kesehatan Bank Konvensional yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2012-2017. Sub Fokus penelitian ini adalah menganalisa kinerja keuangan Bank Konvensional yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2012-2017 diukur dengan menggunakan analisis rasio Capital Adequacy Ratio (CAR) untuk aspek Capital (C), Non Performing Loan (NPL) untuk aspek Assets (A), Nett Profit Margin (NPM) untuk aspek Management (M), biaya operasional dibanding dengan pendapatan operasional (BOPO) dan Net Interest Margin (NIM) untuk aspek Earning (E), Loan to Deposit Ratio (LDR) untuk aspek Liquidity (L). Populasi perusahaan yang dimaksud di sini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012-2017. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling, teknik ini dipilih karena disesuaikan dengan tujuan atau masalah penelitian. Berdasarkan teknik pengambilan sampel tersebut, maka sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah 10 perusahaan perbankan. Secara parsial penelitian ini menemukan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara variable Capital Adequacy Ratio (CAR) Net Profit Margin (NPM), Net Interest Margin (NIM), dan Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap probabilitas tingkat kesehatan bank. Sementara variable Non Performing Loan (NPL), dan (BOPO) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap probabilitas tingkat kesehatan bank. Secara simultan penelitian ini menemukan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara rasio CAMEL (CAR, NPL, NPM, NIM, BOPO, LDR) terhadap tingkat kesehatan bank. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian terdahulu.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorBudianto, RoniUNSPECIFIED
Thesis advisorSusanto, DennyUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: 05-Fakultas Ekonomi dan Bisnis
05-Fakultas Ekonomi dan Bisnis > 62201-Program Sarjana Akuntansi
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 08 Nov 2021 13:05
Last Modified: 08 Nov 2021 13:05
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/4490

Actions (login required)

View Item View Item