Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

EVALUASI KINERJA DAN PENGEMBANGAN TERMINAL BUS TIPE A (Studi Kasus: Terminal Pakupatan Kota Serang)

ZIHAN, KHOLIDA (2021) EVALUASI KINERJA DAN PENGEMBANGAN TERMINAL BUS TIPE A (Studi Kasus: Terminal Pakupatan Kota Serang). S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
TA_Kholida Zihan_3336160036.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
[img] Text (Abstrak)
Abstrak_Kholida Zihan_3336160036.pdf

Download (190kB)

Abstract

Terminal Pakupatan merupakan salah satu terminal penumpang Tipe A di Provinsi Banten dan merupakan terminal transit penumpang. Seiring dengan perkembangan Kota Serang yang semakin pesat, menyebabkan bertambahnya perjalanan untuk melayani peningkatan aktivitas pergerakan orang dan barang yang mana aktivitas ini memerlukan sarana prasarana transportasi yang memadai salah satunya Terminal Pakupatan Kota Serang. Penelitian ini menggunakan metode Importance Performance Analysis (IPA) dan SWOT dengan ketentuan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia: PM 40 Tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Penyelenggaraan Terminal Penumpang Angkutan Jalan. Data diperoleh dari hasil kuisioner terhadap pengguna jasa Terminal Pakupatan dengan sampel sebanyak 100 responden dengan metode Random Sampling dan untuk analisa metode Importance Performance Analysis (IPA) menggunakan bantuan program SPSS v25. Hasil dari pengamatan langsung kondisi Terminal Pakupatan berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia: PM 40 Tahun 2015, persentase ketersediaan fasilitas keselamatan sebesar 50% (5 dari 10 fasilitas), fasilitas keamanan sebesar 66,67% (2 dari 3 fasilitas), fasilitas kehandalan/keteraturan sebesar 60% (3 dari 5 fasilitas), fasilitas kenyamanan sebesar 75% (9 dari 12 fasilitas), fasilitas kemudahan/keterjangkauan sebesar 55,56% (5 dari 9 fasilitas) dan fasilitas kesetaraan sebesar 50% (1 dari 2 fasilitas). Dengan hasil kondisi fasilitas yang termasuk kategori non-struktural rusak ringan. Dari hasil kinerja pelayanan Terminal Pakupatan yang dilihat dari hasil analisis IPA didapatkan ratarata tingkat kesesuaian sebesar 68,53% dan hasil Indeks Kepuasan Pengguna sebesar 64,87%. Hasil dari analisis strategi pengembangan dengan metode SWOT yaitu pengembangan pada Terminal Pakupatan diperlukan fokus terhadap pembangunan sarana dan prasarana serta optimalisasi peran dan fungsi terminal dengan cara meningkatkan pelayanan.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorBagus, Hendrian BudiUNSPECIFIED
Thesis advisorIntari, Dwi EstiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Terminal Tipe A, Evaluasi Kinerja, Pengembangan Terminal
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 22201-Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 02 Sep 2024 16:55
Last Modified: 02 Sep 2024 16:55
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/41493

Actions (login required)

View Item View Item