Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

UJI KEMAMPUAN FOTOVOLTAIK 100 WP MONOCRYSTALLINE SEBAGAI PENYEDIA SUMBER ENERGI OPERASIONAL ROV (Remotely Operated Vehicle)

ANDINI, FIRDA (2018) UJI KEMAMPUAN FOTOVOLTAIK 100 WP MONOCRYSTALLINE SEBAGAI PENYEDIA SUMBER ENERGI OPERASIONAL ROV (Remotely Operated Vehicle). S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Archive (Fulltext)
SkripsiFirdaAndini.zip
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pemanfaatan robotika dalam bidang kelautan dan perkapalan diharapkan dapat membantu dalam eksplorasi bawah air. Robot yang biasa digunakan untuk membantu eksplorasi tersebut adalah robot bawah laut (underwater robot). Remotely Operated Vehicle (ROV) merupakan alat observasi yang bekerja dalam air yang digunakan untuk mengumpulkan informasi berupa citra visual ataupun data yang diperoleh dari sensor. Energi terbarukan yang dapat dijadikan sebagai sumber energi robot ini bisa berupa energi panas laut, energi gelombang, dan energi tenaga surya. Pemakaian energi surya di Indonesia mempunyai prospek yang sangat baik, mengingat bahwa secara geografis Indonesia merupakan negara yang berada pada garis katulistiwa. Tenaga surya adalah pilihan yang tepat karena ramah lingkungan dan sangat menjanjikan pada masa yang akan datang serta tidak adanya polusi yang dihasilkan selama proses konversi energi, dan juga sumber energinya banyak tersedia di alam. Pada penelitian ini, energi surya digunakan sebagai penyedia sumber energi ROV. Dari pengujian ini, dihasilkan waktu ROV dapat beroperasi perharinya ditinjau dari selama pengujian yaitu 31 hari sebesar 4,68 jam; ditinjau pada cuaca terang sebsar 5,66 jam; ditinjau pada cuaca mendung sebesar 3 jam. Besar kapasitas baterai minimum yang aman digunakan untuk menyimpan energi surya sebesar 62 Ah.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorCaturwati, Ni KetutUNSPECIFIED
Thesis advisorWiryadinata, RomiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Energi Surya, Remotely Operated Vehicle, Energi Terbarukan, Sumber Energi ROV, Waktu operasi ROV, Besar kapasitas baterai ROV
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 21201-Jurusan Teknik Mesin
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 26 Aug 2024 12:56
Last Modified: 26 Aug 2024 12:56
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/41365

Actions (login required)

View Item View Item