Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

UJI KARAKTERISTIK PENCAMPURAN PELUMAS MINERAL DENGAN MINYAK NABATI TERHADAP KOROSIFITAS PELUMAS MENGGUNAKAN METODE WEIGHT LOSS

HAMDAN, ALI and KUSUMA, YOHANES ARDI HENDRA (2022) UJI KARAKTERISTIK PENCAMPURAN PELUMAS MINERAL DENGAN MINYAK NABATI TERHADAP KOROSIFITAS PELUMAS MENGGUNAKAN METODE WEIGHT LOSS. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
Uji Karakteristik Pencampuran Pelumas Mineral Dengan Minyak Nabati Terhadap Korosifitas Pelumas Menggunakan Metode Weight Loss Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (Abstrak)
Abstrak_Uji Karakteristik Pencampuran Pelumas Mineral Dengan Minyak Nabati Terhadap Korosifitas Pelumas Menggunakan Metode Weight Loss.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pelumas adalah zat kimia, yang umumnya cairan, yang diberikan di antara dua benda bergerak untuk mengurangi gaya gesek dan menambah umur mesin. Pelumas dapat terbuat dari minyak nabati sebagai bahan baku karena komposisinya memenuhi syarat sebagai bahan baku pelumas. Aplikasi pelumas pun banyak digunakan untuk kendaraan bermotor sehingga kondisi pada pelumas haruslah baik. Oleh karena itu penelitian ini memiliki tujuan untuk mempelajari pengaruh pencampuran pelumas mineral dengan minyak nabati terhadap karakteristik pelumas dan korosifitas pelumas sesuai standar mutu SNI terkait klasifikasi serta spesifikasi minyak kendaraan bermotor. Metode yang dipakai pada penelitian ini berupa pencampuran pelumas mineral dengan minyak nabati berupa minyak RBDPO (Refinery Bleach Deodorized Palm Oil), minyak kelapa dan minyak kacang kedelai. Lalu dengan variasi jumlah volume 30%, 25% dan 20% serta variasi suhu sebesar 50oC, 60oC, dan 70oC dengan kecepatan pengadukan sebesar 100 rpm Adapun beberapa parameter yang diukur, yaitu densitas, viskositas, TAN, dan laju korosi. Hasil yang didapat pada penelitian ini yaitu viskositas yang paling mendekati dengan standar pelumas terdapat pada variasi Minyak RDBPO 20% dan Minyak Kacang Kedelai 20% pada suhu masing-masing 60oC dimana nilai yang didapat sebesar 156 cCt. Nilai densitas yang paling mendekati dengan standar pelumas terdapat pada variasi Kacang Kedelai 30% pada suhu 60oC dimana nilai yang didapat yaitu 0.888 gr/ml. Nilai TAN yang terendah terdapat pada variasi Minyak RBDPO 20% pada suhu 60oC dengan hasil 0.01122 mg KOH/ gr Minyak. Serta Nilai efisiensi tertinggi berada pada konsentrasi minyak RBDPO 20% dengan suhu 60oC yaitu sebesar 99,99% serta laju korosi sebesar 0.000934988 mm/y.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorIrawan, AntonUNSPECIFIED
Thesis advisorAlwan, HafidUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Densitas, Laju Korosi, Pelumas, TAN, Viskositas
Subjects: Q Science > Q Science (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 24201-Jurusan Teknik Kimia
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 21 Aug 2024 11:59
Last Modified: 21 Aug 2024 11:59
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/41204

Actions (login required)

View Item View Item