Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

OPTIMALISASI DESAIN SISTEM PENTANAHAN GRID DI GARDU INDUK BALARAJA BARU BERDASARKAN STANDAR IEEE 80

REISANTI, NIKEN SHANGARANI (2022) OPTIMALISASI DESAIN SISTEM PENTANAHAN GRID DI GARDU INDUK BALARAJA BARU BERDASARKAN STANDAR IEEE 80. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
[Draft Skripsi] [Niken Shangarani Reisanti] [3332160019].pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)
[img] Text (Abstrak)
[Abstrak B.Indonesia] [Niken Shangarani Reisanti] [3332160019].pdf

Download (415kB)

Abstract

Sistem pentanahan sebuah gardu induk tegangan tinggi sangat penting bagi stabilitas system tenaga listrik dan jaminan penyediaan pasokan tenaga listrik. Jika peralatan gardu induk tegangan tinggi mengalami kerusakan maka hal tersebut dapat menyebabkan pemadaman listrik dan berdampak juga pada peralatan listrik serta kerugian dalam segi materi. Fungsi utama sistem pentanahan di gardu induk tegangan tinggi adalah membumikan gangguan arus listrik yang terjadi dengan aman agar tidak beresiko bagi para pekerja yang berada ada di area switch yard. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui tegangan langkah, tegangan sentuh, nilai kenaikan potensial bumi (GPR) dengan satuan Volt dan Tahanan pentanahan (Rg) dengan satuan  yang terjadi, serta untuk mengetahui keamanan sistem pentanahan yang terpasang sesuai dengan standar IEEE 80 dan juga mengetahui pengaruh yang akan terjadi pada nilai tahanan pentanahan (Rg), kenaikan potensial bumi (GPR) , tegangan sentuh dan tegangan langkah jika jarak paralel antar konduktor nilai tahanan jenis tanah lapisan (s) pertama di ganti. Adapun aplikasi yang digunakan saat penelitian adalah Matlab dengan alat ukur resitivity tester. Dari penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa D = 14 meter adalah jarak terefisien, dengan hasil nilai ketahanan sistem pentanahan (Rg) = 0,654 Ohm (Rg yang dihasilkan < 1 Ohm). Maka diperoleh hasil desain pada Gardu Induk Balaraja Baru yang optimal dengan nilai D = 14 meter, h = 0,5 meter dan nilai tahanan jenis tanah (s) = 3000 m. Dengan biaya instalasi sistem pentanahan grid setelah optimalisasi adalah Rp2.179.384.648.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorHartono, HartonoUNSPECIFIED
Thesis advisorPramono, LantipUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: sistem pentanahan, pentanahan grid, optimalisasi, efisiensi, digital resistivity tester
Subjects: Q Science > Q Science (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 20201-Jurusan Teknik Elektro
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 11 Jul 2024 10:35
Last Modified: 11 Jul 2024 10:35
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/38121

Actions (login required)

View Item View Item