Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

USULAN MITIGASI RISIKO RANTAI PASOK PADA IKM KEYKIDS MENGGUNAKAN METODE HOUSE OF RISK DAN FUZZY LOGIC

APRILIA, NABILA (2021) USULAN MITIGASI RISIKO RANTAI PASOK PADA IKM KEYKIDS MENGGUNAKAN METODE HOUSE OF RISK DAN FUZZY LOGIC. S1 thesis, Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text (Fulltext)
DRAFT FULLTEXT SKRIPSI TUGAS AKHIR_NABILA APRILIA(3333170005)_compressed-signed.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (Abstrak)
DRAFT SKRIPSI TUGAS AKHIR_NABILA APRILIA(3333170005)-signed.pdf

Download (3MB)

Abstract

IKM KEYKIDS merupakan industri pakaian muslim wanita skala kecil menengah yang terletak di Kota Tangerang. Sebagai pelaku kegiatan rantai pasok, di dalam produksi produk gamis di IKM KEYKIDS terdapat beberapa risiko yang teridentifikasi pada aktifitas rantai pasoknya dan perlu dilakukan pencegahan guna mengatasi dan mencegah berbagai risiko yang berpotensi terjadi. Pengumpulan data dilakukan dengan tiga cara yaitu wawancara, brainstorming, dan kuesioner dengan para responden. Metode SCOR digunakan untuk mengidentifikasi dan metode HOR fase 1 yang diintegrasikan dengan Fuzzy Logic digunakan untuk menganalisa risiko potensial. Metode HOR fase 2 digunakan untuk mengidentifikasi dan menentukan usulan mitigasi yang tepat dari risiko potensial tersebut. Teridentifikasi sebanyak 44 sumber risiko yang kemudian dikelompokan menjadi 29 risiko primer dan 15 risiko sekunder berdasarkan hasil evaluasi risiko menggunakan diagram pareto. Risiko primer tersebut ditetapkan menjadi risk agent potential meliputi risiko perubahan minat dan keadaan pangsa pasar, risiko ketiadaan koordinasi dan perjanjian dengan Supplier, risiko kesalahan produksi dan risiko kualitas bahan baku serta produk jadi yang dicari usulan mitigasinya. Pada hasil mitigasi risiko, di dapatkan 30 usulan mitigasi yang meliputi kegiatan melakukan pengecekan dan pendataan, kegiatan observasi, pembuatan standar operasi dan perjanjian, koordinasi secara kontinu, dan melakukan pemeriksaan hingga mengevaluasi proses produksi.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorFerdinant, Putro FerroUNSPECIFIED
Thesis advisorTrenggonowati, Dyah LintangUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Fuzzy Logic, HOR, Risiko, SCOR
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce

Q Science > Q Science (General)
Divisions: 03-Fakultas Teknik > 26201-Jurusan Teknik Industri
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 02 Jul 2024 16:25
Last Modified: 02 Jul 2024 16:25
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/37478

Actions (login required)

View Item View Item