NURFALAH, ILHAM (2013) EFEKTIVITAS PELATIHAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI PESERTA PELATIHAN DI BALAI BESAR LATIHAN KERJA INDUSTRI (BBLKI) SERANG. S1 thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.
Text
EFEKTIVITAS PELATIHAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENINGKATKAN.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
ILHAM NURFALAH, 2221091934, Efektivitas Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Kompetensi Peserta Pelatihan di Balai Besar Latihan Kerja Industri (BBLKI) Serang, Pembimbing I Prof. Dr. H. Sholeh Hidayat, M,pd dan Pembimbing II Drs. H. Nandang Faturahman, M,pd ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah tentang Efektivitas Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Kompetensi Peserta Pelatihan, dengan mengambil penelitian di Balai Besar Latihan Kerja Industri (BBLKI) Serang. Untuk itu pada kegiatan pelaksanaan pelatihan, penelitian ini secara khusus mengkaji masalah (1) Bagaimana Efektivitas Pelatihan Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Kompetensi Peserta Pelatihan Di Balai Besar Latihan Kerja Industri (BBLKI) Serang?; (2) Bagaimana Pelatihan Teknologi Informasi Dapat Meningkatkan Kompetensi Peserta Pelatihan?; dan (3) Apa Saja Faktor Pendukung Dan Faktor Penghambat Efektivitas Pelatihan Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Kompetensi Peserta Pelatihan?. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dimana data yang diperoleh dari hasil observasi, wawancara mendalam, studi dokumentasi. Subjek penelitian yaitu satu pengelola bidang program dan evaluasi, dua orang instruktur pelatihan, dan delapan orang peserta pelatihan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas pelatihan teknologi informasi dalam meningkatkan kompetensi peserta pelatihan sudah berjalan baik dilihat dari efektivitas (tujuan yang dicapai, perencanaan yang matang, penyusunan program yang tepat dan adanya sarana dan prasarana) perencanaan (identifikasi masalah, tujuan pelatihan, desain pelatihan, penyusunan materi dan pembuatan metode pelatihan), pelaksanaan (instruktur yang berkompeten, metode dan media yang digunakan) dan evaluasi. Kondisi peserta pelatihan sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan dilihat dari kompetensi kepibadian dan kompetensi profesional mengalami peningkatan yang yang signifikan. Kompetensi kepribadian yang meningkat setelah mengikuti kegiatan pelatihan yaitu. Kemampuan berinteraksi dengan teman sejawat, menjadi tauladan bagi peserta dan masyarakat dan kemampuan mengembangkan potensi diri sendiri.Kompetensi profesional yang meningkat kemampuan dalam mengaplikasikan berbagai metodologi dan strategi pembelajaran, kemampuan dalam melaksanakan evaluasi pembelajaran dan penguasaan dalam penguasaan materi pelajaran sesuai dengan bidang studi yang diajarkan.Faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan dibagi menjadi faktor internal yang dan faktor eksternal. Faktor internal yang mendukung adalah pengetahuan awal peserta pelatihan mengenai teknologi informasi, adanya kemampuan adaptasi, adanya hasrat untuk mengikuti pelatihan teknologi informasi. Faktor eksternal yang mendukung dan menghambat dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan adalah identifikasi masalah dan kebutuhan, desain pelatihan/kurikulum pelatihan, penyusunan acara pelatihan, media yang digunakan dalam pelatihan, metode pelatihan yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran, pengemasan materi pelatihan agar terlihat menarik dan evaluasi terhadap hasil yang diperoleh setelah mengikuti pelatihan. Faktor internal yang menghambat adalah pengetahuan awal peserta pelatihan mengenai teknologi informasi, kemampuan adaptasi dan adanya hasrat untuk mengikuti pelatihan teknologi informasi. Faktor eksternal yang menghambat dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan adalah dalam mengidentifikasi masalah dan kebutuhan, dalam mendesain pelatihan/kurikulum pelatihan, dan penyusunan acara pelatihan. , media yang digunakan dalam pelatihan, metode pelatihan yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran
Item Type: | Thesis (S1) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education | |||||||||
Divisions: | 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 86202-Jurusan Pendidikan Khusus |
|||||||||
Depositing User: | Perpustakaan Pusat | |||||||||
Date Deposited: | 25 Oct 2021 04:25 | |||||||||
Last Modified: | 25 Oct 2021 04:25 | |||||||||
URI: | http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/3527 |
Actions (login required)
View Item |