Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

RELASI SOSIAL ETNIS TIONGHOA DAN PRIBUMI DI PASAR LAMA KOTA TANGERANG

UTAMI, NIKEN (2023) RELASI SOSIAL ETNIS TIONGHOA DAN PRIBUMI DI PASAR LAMA KOTA TANGERANG. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text (SKRIPSI)
Niken Utami_2290190038_Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB 1)
Niken Utami_2290190038_01.pdf
Restricted to Registered users only

Download (470kB)
[img] Text (BAB 2)
Niken Utami_2290190038_02.pdf
Restricted to Registered users only

Download (167kB)
[img] Text (BAB 3)
Niken Utami_2290190038_03.pdf
Restricted to Registered users only

Download (183kB)
[img] Text (BAB 4)
Niken Utami_2290190038_04.pdf
Restricted to Registered users only

Download (433kB)
[img] Text (BAB 5)
Niken Utami_2290190038_05.pdf
Restricted to Registered users only

Download (46kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Niken Utami_2290190038_Ref.pdf
Restricted to Registered users only

Download (153kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
Niken Utami_2290190038_Lamp.pdf
Restricted to Registered users only

Download (580kB)
[img] Text (TURNITIN)
Niken Utami_2290190038_CP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28MB)

Abstract

In this case, the social life of a diverse society requires the existence of an attitude or sense of respect for differences, whether customs, customs, religion or anything else, so that a shared identity is formed in which good relations are established between members of the community. The aim of this study to describes the social relations of Chinese and Indigenous communities in Pasar Lama, Tangerang City. This research uses a qualitative approach with case study methods. Data collection techniques are carried out through interviews, observation and documentation. The informants in this research were Chinese and Indigenous people in Pasar Lama, Sukasari Village, Tangerang City who were selected based on purposive techniques. The validity of the data was checked using source triangulation and technical triangulation and then analyzed using data reduction, data presentation and drawing conclusions. The theory used is Stafford and Canary's Relational Maintenance Theory which consists of openness, positivity, assurances, sharing tasks, and social networks. The results of the research show that the openness of interaction between Chinese and Indigenous communities that has been going on for a relatively long time has finally been able to create adjustments amidst differences in culture, religion, traditions and habits. Positivity in the form of an open attitude between the Chinese and Indigenous people in Pasar Lama was ultimately able to create a positive relationship, influence each other and work well because of the tolerance between the two groups so that conflict could be minimized. Collateral occurs in personal social relationships, namely marriage between Chinese and Native couples. Division of tasks, in the form of each individual's participation in various social activities such as mutual cooperation, community service, or national holiday activities. Social networks, in the form of open interactions and lead to the formation of unity between them, ultimately create relationships that occur in all aspects of life together such as social, cultural, economic and educational. The conclusion obtained is that relationship maintenance strategies are related to social relations that occur between individuals or groups. Relationship maintenance strategies are effective for maintaining and developing positive and stable relationships in people's lives.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorHARYONO, HARYONO197511282023211003
Thesis advisorABDUL KUDUS, WAHID201409012042
Additional Information: Kehidupan sosial masyarakat yang beragam dalam hal ini perlu adanya sifat atau rasa menghargai akan perbedaan, baik adat istiadat, kebiasaan, agama maupun yang lainnya sehingga terbentuk identitas bersama yang di dalamnya terjalin suatu relasi yang baik antar sesama masyarakat. Penelitian ini bertujuan menggambarkan relasi sosial masyarakat Tionghoa dan Pribumi di Pasar Lama Kota Tangerang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah masyarakat Tionghoa dan Pribumi di Pasar Lama, Kelurahan Sukasari, Kota Tangerang yang dipilih berdasarkan teknik purposive. Keabsahan data diperiksa menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik kemudian dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teori yang digunakan adalah Teori Pemeliharaan Hubungan (Relational Maintenance) Stafford dan Canary yang terdiri dari openness/keterbukaan, positivity/positivitas, assurances/jaminan, sharing tasks/pembagian tugas, dan social networks/jaringan sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterbukaan interaksi masyarakat Tionghoa dan Pribumi sudah berjalan relatif lama akhirnya mampu menciptakan penyesuaian di tengah perbedaan budaya, agama, tradisi, dan kebiasaan. Positivitas berupa sikap terbuka antara masyarakat Tionghoa dan Pribumi di Pasar Lama akhirnya mampu menciptakan hubungan yang positif, saling mempengaruhi dan berjalan baik karena adanya sikap toleransi antara kedua kelompok sehingga konflik dapat diminimalisir. Jaminan, terjadi dalam hubungan sosial yang bersifat pribadi yaitu pernikahan antara pasangan Tionghoa dan Pribumi. Pembagian tugas, berupa partisipasi masing-masing individu dalam berbagai kegiatan sosial seperti gotong-royong, kerja bakti, atau pada kegiatan hari besar nasional. Jaringan sosial, berupa interaksi yang terbuka dan mengarah pada terbentuknya persatuan di antara mereka akhirnya menciptakan sebuah relasi yang terjadi dalam segala aspek kehidupan bersama seperti sosial, budaya, ekonomi dan pendidikan. Kesimpulan yang diperoleh bahwa strategi pemeliharaan hubungan berkaitan dengan relasi sosial yang terjadi antara individu atau kelompok. Strategi pemeliharaan hubungan efektif untuk memelihara dan mengembangkan hubungan yang positif dan stabil dalam kehidupan masyarakat.
Uncontrolled Keywords: Relations, Social, Ethnicity, Chinese, Natives. Relasi, Sosial, Etnis, Tionghoa, Pribumi.
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 87204-Jurusan Pendidikan Sosiologi
02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Mrs Niken Utami
Date Deposited: 31 Jan 2024 11:23
Last Modified: 01 Feb 2024 10:39
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/32689

Actions (login required)

View Item View Item