Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

ANALISIS INKORPORASI SINTAKSIS BAHASA INDONESIA DALAM “WACANA PUBLIK” SURAT KABAR RADAR BANTEN EDISI MEI 2013 DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MENULIS DI KELAS VIII SMP

HARISTAMA, FIKRI (2015) ANALISIS INKORPORASI SINTAKSIS BAHASA INDONESIA DALAM “WACANA PUBLIK” SURAT KABAR RADAR BANTEN EDISI MEI 2013 DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MENULIS DI KELAS VIII SMP. S1 thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text
ANALISIS INKORPORASI SINTAKSIS BAHASA INDONESIA DALAM.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

ABSTRAK Analisis Inkorporasi Sintaksis Bahasa Indonesia dalam “Wacana Publik” Surat Kabar Radar Banten Edisi Mei 2013 dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Menulis di Kelas VIII SMP oleh Fikri Haristama 2222091991 Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya penulis dan penutur (pembicara) yang sering menggunakan konstruksi kalimat hasil inkorporasi dalam kegiatan berkomunikasi. Salah satunya, hal tersebut dapat ditemukan di dalam surat kabar. Fokus penelitian ini adalah wujud inkorporasi sintaksis bahasa Indonesia dalam “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten edisi Mei 2013 dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menulis di kelas VIII SMP yang dapat disusun dengan memanfaatkan hasil analisis dan temuan penelitian. Pertanyaan penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) bagaimanakah deskripsi wujud inkorporasi sintaksis bahasa Indonesia dalam “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten edisi Mei 2013?; (2) bagaimanakah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menulis di kelas VIII SMP yang dapat disusun dengan memanfaatkan hasil analisis dan temuan penelitian? Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) mendeskripsikan wujud inkorporasi sintaksis bahasa Indonesia dalam “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten edisi Mei 2013; (2) menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menulis di kelas VIII SMP dengan memanfaatkan hasil analisis dan temuan penelitian. Metode penelitian yang digunakan, yaitu metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik studi pustaka, teknik dokumentasi, dan teknik simak. Selanjutnya, data dianalisis menggunakan metode kajian distribusional dengan teknik penyulihan (substitusi). Sumber data penelitian ini adalah “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten edisi Mei 2013. Sementara itu, data dalam penelitian ini adalah kontruksi kalimat hasil inkorporasi sintaksis yang ditemukan dalam “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten edisi Mei 2013. Penelitian ini menghasilkan temuan sebagai berikut: (1) dalam “Wacana Publik” surat kabar Radar Banten Edisi Mei 2013, wujud inkorporasi sintaksis bahasa Indonesia yang ditemukan sebanyak 97 buah. Berkenaan dengan itu, dapat diklasifikasikan menjadi empat jenis wujud inkorporasi sintaksis bahasa Indonesia, yakni inkorporasi yang ditandai dengan afiks meng- sebanyak 18 buah, inkorporasi yang ditandai dengan afiks meng- + -kan sebanyak 41, inkorporasi yang ditandai dengan afiks meng- + -i sebanyak 14 buah, inkorporasi yang ditandai dengan afiks ber- sebanyak 24 buah; (2) penulis menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) menulis di kelas VIII SMP dengan Standar Kompetensi: mengungkapkan informasi dalam bentuk rangkuman, teks berita, dan slogan/poster.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorRosidin, Odin197612222002121001
Thesis advisorHilaliyah, Tatu196503182005012001
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 88201-Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 25 Oct 2021 05:28
Last Modified: 25 Oct 2021 05:28
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/2585

Actions (login required)

View Item View Item