Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

LAPORAN AKHIR KAJIAN KOMPETENSI APARATUR PEMERINTAHAN DESA DALAM PENGELOLAAN MANAJEMEN KEUANGAN DESA

Arifinal, Mochamad (2016) LAPORAN AKHIR KAJIAN KOMPETENSI APARATUR PEMERINTAHAN DESA DALAM PENGELOLAAN MANAJEMEN KEUANGAN DESA. Other. Fakultas Hukum Untirta.

[img] Slideshow (Laporan Akhir)
laporan Akhir Kajian Kompetensi Aparatur Desa.ppt

Download (282kB)

Abstract

Penelitian ini memfokuskan perhatian pada kompetensi aparatur pemerintahan desa dalam pengelolaan Keuangan Desa dengan tujuan untuk mendeskripsikan sejauh mana kesiapan Sumber Daya Manusia pemerintahan desa setelah adanya Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi Pemerintahan Kabupaten Pandeglang, khususnya Dalam upaya meningkatkan Kompetensi Aparatur Desa. Penelitian ini dilakukan pada desa-desa di wilayah Kabupaten Pandeglang, sebagai lokasi pelaksanaan pengelolaan manajemen keuangan desa. Sebagai informannya adalah Kepala Desa, Perangkat Desa yang dianggap dapat mewakili unit penelitian dalam pengelolaan manajemen keuangan desa. Penelitian dilakukan dengan wawancara dan dengan cara pengamatan langsung pada Pemerintahan Aparatur Desa tersebut. Berlakunya Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa bertujuan untuk memperkuat dan mengembangkan Desa sebagai tingkat administratif paling rendah. Implikasi dari berlakunya undang-undang tersebut adalah adanya penambahan kewenangan dan tanggung jawab untuk desa, hal ini sejalan dengan keinginan dari pemerintah pusat dimana pemerintah memberikan kewenangan desa dalam melestarikan adat dan tradisi serta budaya masyarakat desa. Desa mempunyai kewenangan dalam pembangunan untuk memprakarsai dan peran partisipasi yang besar dalam rangka menggali potensi desa untuk mendorong Pemerintah Desa yang profesional, efisien dan efektif, terbuka serta bertanggungjawab dalam melaksanakan kegiatan di Desa dengan tujuan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat yang akhirnya memberikan kesejahteraan Bersama dan menempatkan Desa sebagai subjek dari pembangunan.

Item Type: Monograph (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
K Law > KZ Law of Nations
Divisions: 01-Fakultas Hukum > 74201-Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: SH, MH, Dr Mochamad Arifinal
Date Deposited: 10 Jun 2023 15:01
Last Modified: 10 Jun 2023 15:01
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/25097

Actions (login required)

View Item View Item