Taufik, Edi Rahmat and Ramdansyah, Agus David and muttaqin, zaenal and Suseno, Bambang Dwi and Mulyadi, Roza (2016) Hibah Penelitian : Mengembangkan KEK Wisata Tanjung Lesung. eprints untirta, Untirta.
Text
Mengembangkan KEK Wisata Tanjung Lesung.pdf Download (512kB) |
Abstract
Banten merupakan salah satu provinsi yang berpotensi untuk menjadi daerah utama tujuan wisata karena memiliki beragam obyek dan daya tarik wisata terutama wisata pantai, alam dan budaya serta ditunjang oleh sarana dan prasarana akomodasi yang memadai. Menurut data BPS 2015, Provinsi Banten memiliki 133 lokasi wisata tirta, 85 wisata marina pantai, 185 wisata sejarah, 6 suaka alam dan 154 wisata lainnya. Selain itu terdapat 4 museum, 123 situs purbakala, 114 bangunan bersejarah dan 217 makam sejarah. Berdasarkan data yang dihimpun dari Dinas Pariwisata, seni dan Budaya Provinsi Banten, pada tahun 2014 lokasi wisata di Provinsi Banten dikunjungi oleh 18.072.420 orang wisatawan. Industri pariwisata memberikan dampak positif terhadap perekonomian Provinsi Banten. Hal ini terlihat dari jumlah perusahaan pendukung sektor pariwisata dan daya serap lapangan kerja di sektor industri pariwisata yang terus tumbuh. BPS provinsi Banten 2015 mencatat bahwa pada tahun 2014 terdapat 52 hotel berbintang dengan tingkat hunian kamar hotel sebesar 48,77 persen dan 246 hotel non bintang dengan tingkat hunian kamar hotel sebesar 32,22 persen sehingga jumlah hotel pada tahun 2014 sebanyak 298 buah yang menyediakan 9.328 kamar dan 14.917 tempat tidur dengan rata-rata tingkat hunian 40,5 persen. Dari catatan sementara BPS yang dipublikasikan tahun 2015, akomodasi penginapan tersebut digunakan oleh 1.803.87 ribu wisatawan yang terdiri dari 1.213.60 ribu wisatawan menginap di hotel berbintang dan 590.27 ribu orang wisatawan menginap di hotel non bintang. Di lihat dari komposisinya, hampir semua wisatawan mancanegara menginap di hotel berbintang, yaitu dengan persentase mencapai 99,1 persen. Sedangkan wisatawan nusantara yang menginap di hotel berbintang persentasenya hanya 63,8 persen. Dilihat dari jumlah kunjungan wisatawan asing, Provinsi Banten hanya kedatangan 359.61 ribu pada tahun 2013 dan 175.94 ribu pada tahun 2014 (angka sementara BPS) wisatawan yang menginap di hotel berbintang dan non bintang pada tahun 2013. Data statistik ini menunjukkan bahwa dorongan untuk datang berkunjung ke Banten masih relatif rendah
Item Type: | Other |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hibah Penelitian Mengembangkan KEK Wisata Tanjung Lesung |
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | 05-Fakultas Ekonomi dan Bisnis > 61201-Program Sarjana Manajemen |
Depositing User: | HER Taufik pH.D |
Date Deposited: | 14 May 2023 17:50 |
Last Modified: | 14 May 2023 17:50 |
URI: | http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/24131 |
Actions (login required)
View Item |