Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

KEWENANGAN SUKU DINAS BINA MARGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN TERHADAP PEMENUHAN HAK BAGI PENYANDANG DISABILITAS FISIK PADA PELAYANAN TROTOAR DIFABEL MENURUT PERDA DKI JAKARTA NOMOR 10 TAHUN 2011 TENTANG PERLINDUNGAN DISABILITAS

Arsyad, Arfan (2019) KEWENANGAN SUKU DINAS BINA MARGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN TERHADAP PEMENUHAN HAK BAGI PENYANDANG DISABILITAS FISIK PADA PELAYANAN TROTOAR DIFABEL MENURUT PERDA DKI JAKARTA NOMOR 10 TAHUN 2011 TENTANG PERLINDUNGAN DISABILITAS. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
KEWENANGAN SUKU DINAS BINA MARGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN TERHADAP PEMENUHAN HAK BAGI PENYANDANG DISABILITAS FISIK PADA PELAYANAN TROTOAR DIFABEL.PDF
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

This thesis discusses the implementation of the pavement service that is carried out by the Department of Government of South Jakarta administration, as a form of implementing legislation that requires Governments to The fulfillment of the rights of the disabled with the guidance of the provincial government regulation of Jakarta, capital city Number 10 year 2011 on the protection and fulfillment of rights of disabled. Researchers examined the authority of the Department of Bina Marga in fulfilling the right to physically disabled in the service of a accessible sidewalk in the city of South Jakarta in the administration of DKI Jakarta PERDA Number 10 year 2011 on the protection of and factors that become a barrier in fulfilling the rights of the Disabled in the service of sidewalk in the administrative city of South Jakarta based on Jakarta PERDA Number 10 year 2011 about the protection of the Accessible hotels. The research method used in the writing of this thesis is normative juridical method, this type of research is qualitative analysis in other words is a type of normative legal research, this study aims to discuss and review Various regulations relating to the rights service of the sidewalk and the regulations are implemented in the field in the execution of the pavement to people with disabilities. Cultivate primary data sources in the form of interviews, and secondary data sources of primary legal materials in the form of statutory regulations, secondary legal materials in the form of books, journals, and other literature, and tertiary legal materials in the form of Internet, dictionaries, and materials Other legal. The result of this research is known that the Government of South Jakarta administration, in accordance with DKI Jakarta PERDA Number 10 year 2011 about the protection of the disability seeks to carry out its duties and authorities, the research results in the office The Department of Government of South Jakarta is the overall achievement value of the sidewalk in the year 2016 with a target of 4,386 KM and realized for 6,718 KM with an achievement of 153%, in 2017 with a target of 8.022 KM and Realized 7,519 KM with an achievement of 94%, and in 2018 with a target of 4,835 KM and realized 4,835 Km with an achievement of 100%. Keywords: Authority, Public Service, Disability

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorJazuli, E. RakhmatUNSPECIFIED
Thesis advisorLanang Citrawan, AhmadUNSPECIFIED
Additional Information: Skripsi ini membahas tentang penyelenggaraan pelayanan trotoar disabilitas yang dilaksanakan oleh suku Dinas Bina Marga kota Administrasi Jakarta Selatan sebagai bentuk implementasi terhadap peraturan perundang-undangan yang mewajibkan pemerintah untuk menyelenggarakan pemenuhan hak bagi penyandang disabilitas dengan berpedoman Peraturan Pemerintah Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 10 Tahun 2011 tentang Perlindungan dan Pemenuhan Hak-Hak Penyandang Disabilitas. Peneliti meneliti Kewenangan Suku Dinas Bina Marga dalam pemenuhan hak bagi penyandang disabilitas fisik pada pelayanan Trotoar disabilitas di Kota administrasi Jakarta Selatan berdasarkan PERDA DKI Jakarta nomor 10 tahun 2011 tentang perlindungan penyandang disabilitas dan Faktor Faktor-faktor yang menjadi penghambat dalam pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas dalam pelayanan trotoar di Kota Administrasi Jakarta Selatan berdasarkan PERDA DKI Jakarta nomor 10 tahun 2011 tentang perlindungan penyandang disabilitas. Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah metode yuridis normatif, Jenis penelitian ini adalah analisis kualitatif dengan kata lain adalah jenis penelitian hukum normatif, penelitian ini bertujuan untuk membahas dan mengkaji berbagai peraturan yang berkaitan dengan Pelayanan Hak Hak trotoar Disabilitas dan peraturan tersebut di implementasikan di lapangan dalam pelaksanaan trotoar terhadap masyarakat disabilitas. Mengolah sumber data primer berupa wawancara, dan sumber data sekunder berupa bahan hukum primer berupa peraturan perundang-undangan, bahan hukum sekunder berupa buku, jurnal, dan literatur lainnya, dan bahan hukum tersier berupa internet, kamus, dan bahan hukum lainnya. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa Pemerintah kota Administrasi Jakarta Selatan, sesuai dengan PERDA DKI Jakarta nomor 10 tahun 2011 tentang perlindungan penyandang disabilitas berupaya menjalankan tugas dan kewenangannya, hasil penelitian dikantor Suku Dinas Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Selatan secara keseluruhan nilai pencapaian trotoar disabilitas pada tahun 2016 dengan target 4,386 KM dan terealisasikan sepanjang 6,718 KM dengan capaian sebesar 153%, pada tahun 2017 dengan target 8,022 KM dan terealisasikan 7,519 KM dengan capaian sebesar 94%, dan pada tahun 2018 dengan target 4,835 KM dan terealisasikan 4,835 Km dengan capaian sebesar 100%. Kata Kunci : Kewenangan, Pelayanan publik, Penyandang Disabilitas
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: 01-Fakultas Hukum
01-Fakultas Hukum > 74201-Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 29 Sep 2021 08:37
Last Modified: 29 Sep 2021 11:26
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/1738

Actions (login required)

View Item View Item