Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PENGEMBANGAN LKS INTERAKTIF BERBASIS WEB SEBAGAI SUMBER BELAJAR BIOLOGI SISWA SMA KELAS XI PADA KONSEP SISTEM REPRODUKSI MANUSIA

WIDIYAWATI, WAHYU (2015) PENGEMBANGAN LKS INTERAKTIF BERBASIS WEB SEBAGAI SUMBER BELAJAR BIOLOGI SISWA SMA KELAS XI PADA KONSEP SISTEM REPRODUKSI MANUSIA. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
PENGEMBANGAN LKS INTERAKTIF BERBASIS WEB SEBAGAI SUMBER BELAJAR BIOLOGI SISWA SMA KELAS XI PAD.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (16MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sumber belajar berupa LKS Interaktif berbasis web pada konsep sistem reproduksi manusia untuk kelas XI SMA. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian pengembangan (Research and Development) yang terdiri dari 6 tahapan pengembangan, yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, dan uji coba terbatas. Sumber belajar yang telah dibuat diberi nama LKS Interaktif berbasis web karena menggunakan web sebagai media penyimpanannya. Uji kelayakan dinilai oleh lima orang ahli yang terdiri dari dua orang dosen biologi dan tiga orang guru bidang studi. Perolehan nilai dari lima orang ahli memperoleh kategori sangat layak (90,1%). Setelah diuji ahli, sumber belajar interaktif diuji cobakan dengan skala terbatas di SMAN 6 Tangerang, SMAN 7 Tangerang, SMAN 14 Tangerang dengan sampel pada setiap sekolah sebanyak 30 orang. Hasil uji coba terbatas pada tiga sekolah menunjukkan bahwa sumber belajar berupa LKS Interaktif berbasis web termasuk dalam kategori sangat layak (87,5%). Artinya LKS Interaktif berbasis web ini sudah layak dijadikan sebagai sumber belajar interaktif bagi siswa

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorERMILA, MILA197509192003122002
Thesis advisorROMLAH NOER, SITI197906202006042016
Additional Information: This research aims to produce learning resources in the form of a web-based interactive worksheets on the concept of human reproduction system for class XI of senior high school. The method used Research and Development consists of six stages, they are potential and problems, data collection, product design, design validation, design revisions, and limited testing. Learning resources that have been created named web-based Interactive worksheets because use web as storage media. Feasibility assessed by five experts consisting of two biology college teacher and three studies teachers. Obtaining value from five experts earn very decent categories (90,1%). After is was tested, interactive learning resources was tested on a limited scale in SMAN 6 Tangerang, SMAN 7 Tangerang, SMAN 14 Tangerang with the sample at each school with as many as 30 people. The result of field trials at three schools showed that the learning resources such as Web-based Interactive worksheets are included in the category of very decent (87,5%). It means that this web-based Interactive worksheets already deserve to be as interactive learning resource for students.
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: lks interaktif berbasis web, penelitian pengembangan, sistem reproduksi manusia
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 84205-Jurusan Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 22 Apr 2022 21:54
Last Modified: 08 Sep 2022 10:22
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/13525

Actions (login required)

View Item View Item