ROHILA, ILA (2015) PENGARUH PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) DENGAN TEKNIK PROBLEM POSING PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIK SISWA (Penelitian Kuasi Eksperimen di Kelas VIII Salah Satu SMP Negeri di Kabupaten Serang). S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.
Text
PENGARUH PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) DENGAN TEKNIK PROBLEM POSING PADA PEMBE.PDF - Published Version Restricted to Registered users only Download (10MB) |
Abstract
Kemampuan pemahaman konsep (conceptual understanding) adalah hal yang sangat penting dan harus diutamakan dalam proses pembelajaran dibandingkan menghafal. Realistic mathematics education (RME) adalah salah satu pendekatan yang dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa karena proses pembelajaran lebih menekankan pada kebermaknaan, dimana pembelajaran yang dilakukan dimulai dari sesuatu yang real (nyata) atau sesuatu yang dapat dibayangkan oleh siswa sehingga siswa dapat terlibat dalam proses pembelajaran secara bermakna. Dan teknik pembelajaran problem posing (pengajuan soal) adalah salah satu teknik pembelajaran yang dapat melatih siswa untuk memperkuat dan memperkaya konsep-konsep dasar matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan realistic mathematics education (RME) dengan teknik problem posing terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada pembelajaran matematika. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuasi eksperimen dengan populasi seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bojonegara. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik claster sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran matematika dengan menggunakan pendekatan realistic mathematics education (RME) dengan teknik problem posing berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Kata Kunci : Pendekatan Realistic Mathematics Education (RME), Teknik Problem Posing, Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis.
Item Type: | Thesis (S1) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Pendekatan Realistic Mathematics Education (RME), Teknik Problem Posing, Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis. | |||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > QA Mathematics |
|||||||||
Divisions: | 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > 84202-Jurusan Pendidikan Matematika | |||||||||
Depositing User: | Perpustakaan Pusat | |||||||||
Date Deposited: | 19 Apr 2022 11:40 | |||||||||
Last Modified: | 19 Apr 2022 11:40 | |||||||||
URI: | http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/13402 |
Actions (login required)
View Item |