Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

UJI COBA MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN ARGUMENTASI SISWA KELAS VIII SMPN 1 CIKEUSAL

HAWATIRNA, IRMA (2014) UJI COBA MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN ARGUMENTASI SISWA KELAS VIII SMPN 1 CIKEUSAL. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
UJI COBA MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN ARGUMENTASI.PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran menulis di kelas VII SMPN 1 Cikeusal selama ini kurang menarik perhatian siswa, terutama dalam menulis karangan argumentasi. Metode ceramah yang digunakan kurang sesuai dalam pembelajaran menulis. Salah satu metode pembelajaran yang akan diterapkan dalam pembelajaran adalah metode Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Penerapan model pembelajaran Berbasis masalah (Problem Based Learning) dalam keterampilan menulis karangan argumentasi pada siswa kelas VIII/A SMP Negeri 1 Cikeusal. 2) Penerapan model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan keterampilan menulis karangan argumentasi pada siswa kelas VIII/A SMP Negeri 1 Cikeusal. Metode penelitian yang digunakan, yaitu pre-experimental desain dengan rangcangan penelitian One-group Pretest-Posttest Desain dan teknik pengambilan sampel dengan purposive Sampling. Sampel yang dipilih, yaitu kelas VIII/A berjumlah 32 orang. Pengambilan data diperoleh melalui tes menulis karangan argumentasi, observasi, dan angket siswa. Analisis data dilakukan dengan rumus paired sampel t-test. Hasil penelitian, yaitu:1) proses pembelajaran menulis karangan argumentasi dengan menggunakan model Problem Based Learning pada intinya meliputi kegiatan: siswa membentuk kelompok yang beranggotakan lima orang, pada setiap kelompoknya secara heterogen dan menyampaikan kegiatan siswa, guru mengarahkan siswa untuk membuat karngan argumentasi, siswa bekerjasama dan membacakan ide pokok serta member tanggapan terhadap kelompoknya, guru bersama siswa menympulkan hasil pembelajaran. Hasil uji perbandingan sekor rata-rata pretest dan posttest menggunakan model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) dalam meningkatkan menulis karangan argumentasi, diketahui nilang thitung lebih besar dari ttabel (10,347 > 2,032). Dengan demikian, berdasarkan dari hasil perbandingan pretest dan postes makan terdapat perbedaan yang nyata bahwa PBL dapat meningkatkan kemampuan menulis karangan argumentasi siswa kelas VIII/A SMP Negeri 1 Cikeusal

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorHilaliyah, Tatu196503182005012001
Thesis advisorTustiantika, Diana198212052006042002
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pembelajartan Berbasis Masalah (Problem Based Learning), keterampilan menulis karangan argumentasi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: 02-Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 22 Apr 2022 10:47
Last Modified: 07 Sep 2022 10:02
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/13242

Actions (login required)

View Item View Item