Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

STUDI KEKUATAN DAN KETAHANAN KOROSI SAMBUNGAN LAS PADA TABUNG ELPIJI 3 KG

MUKTI PRASETYO, ANDIKA (2014) STUDI KEKUATAN DAN KETAHANAN KOROSI SAMBUNGAN LAS PADA TABUNG ELPIJI 3 KG. S1 thesis, UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA.

[img] Text
STUDI KEKUATAN DAN KETAHANAN KOROSI SAMBUNGAN LAS PADA TABUNG ELPIJI 3 KG.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Tabung elpiji didesain sesuai dengan standar SNI 1452:2007, serta diuji secara berkala. Untuk standar komposisi kimia dan karakteristik material mengacu JIS G 3116 SG295. Penelitian dilakukan terhadap badan tabung gas elpiji 3 kg yang dilas dengan cara pengelasan SAW (Submerged Arc Welding) atau las busur rendam dengan metode las cincin dengan sistem tumpang untuk dilihat bentuk korosi serta ketahanan korosi. Sampel dilakukan uji komposisi kimia dengan menggunakan metoda spektrofotometri. Sampel diambil pada daerah yang tidak dilas dengan daerah yang dilas pada badan tabung dengan ukuran sampel lebar 1,00 inch dan panjang 1,25 inch kemudian dikorosikan dalam larutan NaCl 3,5% berat selama 120 jam, selanjutnya dilakukan perhitungan selisih berat untuk mengetahui ketahanan korosi. Pengamatan dengan mikroskop optik dilakukan untuk melihat bentuk korosi yang terbentuk dan struktur mikro. Pengujian microharness vikers dilakukan pada sampel yang dilas pada badan tabung dengan 12 kali penjejakan dimulai dari tengah lasan menuju logam induk dengan jarak 1 mm setiap pijakan. Bentuk korosi yang terbentuk adalah korosi merata, dan untuk laju korosi rata-rata yaitu 11,0859 MPY dinyatakan ketahanan korosinya cukup. Struktur mikro pada badan tabung elpiji 3 kg terkandung fasa perlit dan ferrit, grain size pada logam induk adalah 10. Nilai kekerasan pada logam induk badan tabung elpiji 3 kg yaitu 183 HVN, akan tetapi pada daerah HAZ terdapat nilai kekerasan 99,7 HVN yang jika dikonversi ke nilai tensile strength adalah 320 N/mm2 yang berada jauh dibawah standar yaitu 440 N/mm2 . Sehingga jika sampel dilakukan pegujian ketahanan pecah, tidak akan memenuhi satandar SNI 1452:2007

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorFitrullah, Muhammad197804142006041002
Thesis advisorPengundjungen, TariganUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Korosi merata, Struktur mikro, Tabung elpiji 3 kg
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 21 Apr 2022 15:06
Last Modified: 25 Aug 2022 09:32
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/12890

Actions (login required)

View Item View Item