Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PENGARUH KOMUNIKASI ANTARPRIBADI PEGAWAI LOKET SISTEM ONLINE PAYMENT POINT (SOPP) TERHADAP PENINGKATAN KEPUASAN PELANGGAN DI PT. POS INDONESIA (PERSERO) SERANG

KARTIKA, TINCE ESTHER (2012) PENGARUH KOMUNIKASI ANTARPRIBADI PEGAWAI LOKET SISTEM ONLINE PAYMENT POINT (SOPP) TERHADAP PENINGKATAN KEPUASAN PELANGGAN DI PT. POS INDONESIA (PERSERO) SERANG. Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img]
Preview
Text
Skripsi Esther 083160 - Copy.pdf

Download (411kB) | Preview

Abstract

Tince Esther Kartika/ 6662083160/ Skripsi/ Pengaruh Komunikasi Antarpribadi Loket Sistem Online Payment Point (SOPP) Terhadap Peningkatan Kepuasan Pelanggan di PT. Pos Indonesia (PERSERO) Serang / Ilmu Komunikasi/ Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik/ Universitas Sultan Ageng Tirtayasa/ 2012. Kata Kunci: Komunikasi Antarpribadi Sebagai seorang profesional yang bertanggungjawab untuk menyediakan akses yang seluas-luasnya pada para pelanggan loket, pegawai loket dituntut untuk mampu berkomunikasi antarpribadi dengan baik dan efektif. Namun keadaan yang sering dijumpai para pelanggan loket, banyak pegawai loket yang belum memiliki kemampuan berkomunikasi antarpribadi dengan efektif. Maka dari itu rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh komunikasi antarpribadi pegawai loket Sistem Online Payment Point (SOPP) terhadap peningkatan kepuasan pelanggan di PT. Pos Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana pengaruh kualitas pelayanan loket Sistem Online Payment Point (SOPP) dalam meningkatkan kepuasan pelanggan di PT. Pos Indonesia (PERSERO) Serang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah efektifitas komunikasi antarpribadi yang mempunyai 5 (Lima) faktor yaitu keterbukaan, empati,dukungan,rasa positif, dan kesetaraan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada pelanggan loket. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa PT. Pos Indonesia (Persero) Serang telah melakukan standar komunikasi antarpribadi yang telah diterapkan di dalam SOP (Standar Operasional Pekerja). Akan tetapi komunikasi antarpribadi yang sudah dilakukan masih belum berjalan maksimal sehingga masih ada beberapa pelanggan yang merasa kurang puas atas pelayanan yang diberikan oleh pegawai loket tersebut.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: Tince Esther Kartika/ 6662083160/ Thesis/ Effect of Interpersonal Communication Locket System Online Payment Point (SOPP) To increase satisfaction customer in PT. POS INDONESIA (PERSERO) SERANG/ Communication Sciences/ Faculty of Social and Political Sciences/ University of Sultan Ageng Tirtayasa/ 2012. Keywords: Interpersonal Communication As a professional who is responsible for providing the broadest access to the customer locket, the locket staff are required to be able to communicate with good interpersonal and effective. But the circumstances that is often encountered by customers locket, many employees who do not have the interpersonal skills to communicate effectively. And therefore formulation of the problem in this research is how the effect of interpersonal communication on locket employees System Online Payment Point (SOPP) to increase customer satisfaction on PT. Pos Indonesia. The purpose of this study to know the the extent of the effect quality of service locket System Online Payment Point (SOPP) in improving customer satisfaction on PT. Pos Indonesia (PERSERO) Serang. The theory used in this research is the effectiveness of interpersonal communication that has 5 (five) factors: openness, empathy, supportiveness, positiveness, and equality. This research uses quantitative research methods with the research type of correlation. The data collection techniques are carried out through questionnaires to the customers locket. The results of this study is that the PT. Pos Indonesia (Persero) Serang has conducted interpersonal communication standard that has been applied in the SOP (Standard Operating Workers). However, interpersonal communication that has been done is still not running optimally so there are still some customers who felt less satisfied with the services provided by the locket employees.
Subjects: Communication > Communication (General)
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 70201-Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 04 Mar 2019 07:46
Last Modified: 04 Mar 2019 07:46
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/1278

Actions (login required)

View Item View Item