Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PEMANFAATAN LIMBAH INDUSTRI PENGOLAHAN AIR MENJADI POLY ALUMINIUM CHLORIDE DAN UJI KEEFEKTIFANNYA TERHADAP PENJERNIHAN AIR WADUK KRENCENG

Ilham WH, Muhammad and Yupriyanto, Yupriyanto (2014) PEMANFAATAN LIMBAH INDUSTRI PENGOLAHAN AIR MENJADI POLY ALUMINIUM CHLORIDE DAN UJI KEEFEKTIFANNYA TERHADAP PENJERNIHAN AIR WADUK KRENCENG. S1 thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img] Text
PEMANFAATAN LIMBAH INDUSTRI PENGOLAHAN AIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only until 2014.

Download (2MB)
Official URL: https://ft.untirta.ac.id

Abstract

Air merupakan salah satu sumber utama dalam kelangsungan makhluk hidup dan berperan penting dalam kehidupan. Namun seiring dengan perkembangan teknologi dan meningkatnya populasi makhluk hidup, penggunaan air pun semakin meningkat. Hal ini mengakibatkan suatu saat jumlah air bersih di bumi tidak seimbang dengan jumlah air yang digunakan dan pada akhirnya kuantitas air bersih akan berkurang. Poly Aluminium Chloride (PAC) merupakan koagulan yang dapat dibuat dari limbah industri pengolahan air dengan memanfaatkan kandungan aluminiumnya. Dalam penelitian ini dipelajari koagulasi air waduk krenceng dengan menambahkan PAC yang dihasilkan dari penelitian. Penelitian diawali dengan pembuatan monomer AlCl3, pembentukan polimer, dan pengujian PAC. Penjernihan dilakukan dengan menambahkan poly aluminium chloride sebagai koagulan ke dalam air waduk krenceng. Parameter yang diukur meliputi kekeruhan, pH, dan Total Dissolved Solid (TDS). Penetapan optimasi koagulan diukur berdasarkan parameter kekeruhan, pH, dan TDS. Nilai kekeruhan terkecil air baku adalah 2 NTU, nilai pH terkecil air baku adalah 6,05, dan nilai TDS terkecil air baku adalah 1050 mg/L dengan penambahan PAC pada waktu pengadukan 15 menit serta kecepatan pengadukan 260 rpm. Nilai tersebut menunjukkan optimasi penggunaan PAC yang dihasilkan.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIP/NIM
Thesis advisorRahmayetty, Rahmayetty197410021999032003
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Poly Aluminium Chloride, limbah industri pngolahan air, penjernihan air, koagulasi-flokulasi.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: 03-Fakultas Teknik
03-Fakultas Teknik > 24201-Jurusan Teknik Kimia
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 12 Apr 2022 11:55
Last Modified: 12 Apr 2022 11:55
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/12140

Actions (login required)

View Item View Item