Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

KINERJA PEGAWAI DI KANTOR DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH PEMERINTAHAN KOTA SERANG

NURLIANA, EVA and Sjafari, Agus and Yulianti, Rina (2011) KINERJA PEGAWAI DI KANTOR DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH PEMERINTAHAN KOTA SERANG. Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img]
Preview
Text (EVA NURLIANA NIM. 062427)
SKRIPSI - Copy.pdf - Published Version

Download (567kB) | Preview

Abstract

Eva Nurliana, Nim 062427, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa 2011, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Program studi Ilmu Administrasi Negara, kinerja pegawai pada kantor Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah Kota Serang. Pembimbing I, Dr. Agus Sjafari, M.Si, Pembimbing II, Rina Yulianti S.Ip, M.Si Kata kunci : Kinerja, Penilaian Kinerja Penilaian kinerja merupakan proses yang dilakukan Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah kota Serang. Dalam mengevaluasi kinerja pekerjaan seseorang penilaian kinerja penting bagi setiap pegawai dan tentunya sangat berguna untuk menentukan kebijakan-kebijakan dibidang kepegawaian yang terbaik. Proses penilaian kinerja pegawai harus jujur dan obyektif. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kinerja pegawai pada Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah kota Serang, Dalam pengembangan sumber daya manusia (pegawai) penilaian kinerja bagi Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah merupakan suatu alat yang dapat digunakan untuk mengevaluasi kemampuan seorang pegawai dalam melaksanakan pekerjaan yang telah diberikan. Penilaian kinerja tersebut dilakukan setiap 6 (enam) bulan sekali. Proses ini dilakukan oleh atasan langsung dengan cara mengisi lembar DP3 (Daftar Penilaian pekerjaan Pegawai). Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menekankan pada konsep penilaian kinerja menurut teori Marihot Tua Efendi Hariandja, sebagai faktor apa saja yang meliputi penetapan standar kinerja, yaitu : kuantitas pekerjaan, kualitas pekerjaan, pengetahuan kerja, kerjasama tim dan kreatifitas. Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukan bahwa proses penilaian kinerja pegawai dikantor Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah belum berjalan secara maksimal, hal tersebut dikarenakan sebagian pegawai sering tidak masuk dalam arti bolos. Kriteria penilaian yang tidak jelas sehingga standar penilaiannya pun kurang bagus dan jumlah pegawai yang terbatas.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: EVA NURLIANA, Nim 062427. University of Sultan Ageng Tirtayasa 2011, Faculty of Social and Political Sciences. Public Administration Studies Program “ Employee Performance at The Department of Financial Administrator in Serang City. Advisor 1, Dr Agus Sjafari, M.Si, Advisor 2, Rina Yulianti, S.Ip, M.SI Key Words: Performance, performance appraisal . Performance appraisal is a process worked by The Department of Financial Administrator in Serang City for evaluating the staff’s performance. It is important for every staff and useful for deciding the best policy in personnel department. This process must be fair and objective. The purpose of the research is to find out how the implementation of staff performance at The Department of Financial Administrator in Serang City. In developing human resources, performance appraisal is a means that can be used to evaluate the ability of a staff for doing his/her job. Performance appraisal is taken by his/her supervisor every six months, this process by filling the DP3 ( Daftar Penilaian Pegawai, Employee Assessment List). The researcher used qualitative research method with emphasizing the performance appraisal concept according to Marihot Tua Efendi Hariandja, as factors which include setting performance standards, namely: quantity of work, quality of work, the work knowledge, teamwork and creativity. The conclusion of this research shows that the staff performance appraisal process at the Department of Administrator Financial in this region has not been running optimally, because some of the staffs often miss work or skipped. The unclear of the personal appraisal criteria causes bad performance appraisal and limited staffs.
Subjects: H Social Sciences > Public Administration
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63201-Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 23 Nov 2018 08:39
Last Modified: 23 Nov 2018 08:39
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/1167

Actions (login required)

View Item View Item