Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

Selebritas dalam Kontestasi Elektoral: Keterlibatan Artis Sebagai Vote Getter dalam Strategi Politik Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Pada Pemenangan Pemilihan Legislatif Tahun 2019

Khair, Jamiul and Agustino, Leo and Ramadhan, Gilang (2022) Selebritas dalam Kontestasi Elektoral: Keterlibatan Artis Sebagai Vote Getter dalam Strategi Politik Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Pada Pemenangan Pemilihan Legislatif Tahun 2019. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik.

[img] Text
SKRIPSI JAMIUL KHAIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Jamiul Khair. NIM: 6670170072. 2021. Skripsi. Selebritas dalam Kontestasi Elektoral: Keterlibatan Artis Sebagai Vote Getter dalam Strategi Politik Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Pada Pemenangan Pemilihan Legislatif Tahun 2019. Program Studi Ilmu Pemerintahan. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Dosen Pembimbing I: Leo Agustino, Ph.D. Dosen Pembimbing II: Gilang Ramadhan, M.A. Artikel ini membahas tentang kontestasi Pemilihan Umum di Indonesia. Dalam kontestasi politik di Indonesia tidak akan pernah lepas dari keterlibatan para selebritas. Selebritas yang mempunyai popularitas dilihat sebagai peluang oleh partai politik, karena itu partai politik melibatkan selebritas untuk dijadikan sebagai salah satu strategi politik untuk pendongkrak suara atau vote getter partai politik. Penelitian ini menitikberatkan kepada salah satu partai yang banyak melibatkan selebritas yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P). Artikel ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Proses pengumpulan data dilakukan dengan data primer dan juga data sekunder dengan melakukan wawancara dan juga melihat dokumendokumen terdahulu. Hasil riset yang didapatkan adalah keterlibatan selebritas oleh PDI-P memang mempunyai dampak yang signifikan dimana PDI-P mendapatkan perolehan suara yang cukup banyak dari kandidat artis. Artis yang tergabung dalam PDI-P mempunyai dua peranan yaitu sebagai celebrity endorsment dan juga sebagai celebrity politics. Meski mempunyai popularitas yang tinggi, tidak semua selebritas dapat melenggang ke gedung parlemen. Selebritas harus bersaing dengan para elit lokal yang ada dalam Daerah Pemilihannya. Suporting system juga mempengaruhi kemenangan seorang kandidat legislatif. Kata Kunci: Selebritas, Pemilihan umum, PDI-P, Vote Getter, Celebrity endorsment, Celebrity politics, Popularitas. vii ABSTRACT Jamiul Khair. NIM. 667017072. 2021. Thesis. Celebrities in Pilkada Contest: Involvement of Artists as Voters in the Political Strategy of the Indonesian Democratic Party of Struggle (PDI-P) in the 2019 Legislative Election Winners. Government Science Study Program. Faculty of Social and Political Sciences, Sultan Ageng Tirtayasa University. Advisor I Leo Agustino Ph.D. Advisor II : Gilang Ramadhan, M.A. Jamiul Khair. NIM. 667017072. 2021. Thesis. Celebrities in Pilkada Contest: Involvement of Artists as Voters in the Political Strategy of the Indonesian Democratic Party of Struggle (PDI-P) in the 2019 Legislative Election Winners. Government Science Study Program. Faculty of Social and Political Sciences, Sultan Ageng Tirtayasa University. Advisor I Leo Agustino Ph.D. Advisor II : Gilang Ramadhan, M.A. This article discusses the general election contestation in Indonesia. In the political contestation in Indonesia, it will never be separated from the involvement of celebrities. Celebrities who have popularity are seen as opportunities by political parties, therefore political parties involve celebrities to be used as a political strategy to boost votes or vote getters for political parties. This research focuses on one of the parties that involves a lot of celebrities, namely the Indonesian Democratic Party of Struggle (PDI-P). This article uses a qualitative research type with a descriptive qualitative approach. The process of collecting data is carried out with primary data and also secondary data by conducting interviews and also looking at previous documents. The research results obtained are that the involvement of celebrities by PDI-P does have a significant impact where PDI-P gets quite a lot of votes from candidate artists. Artists who are members of the PDI-P have two roles, namely as celebrity endorsers and also as celebrity politics. Despite having high popularity, not all celebrities can walk into the parliament building. Celebrities have to compete with local elites in their constituencies. The support system also affects the victory of a legislative candidate. Despite having high popularity, not all celebrities can walk into the parliament building. Celebrities have to compete with local elites in their constituencies. The support system also affects the victory of a legislative candidate. Despite having high popularity, not all celebrities can walk into the parliament building. Celebrities have to compete with local elites in their constituencies. The support system also affects the victory of a legislative candidate. Keywords: Celebrity, General Election, PDI-P, Vote Getter, Celebrity endorsements, Celebrity politics, Popularity.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Communication > Science Journalism
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 65201-Program Studi Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Perpustakaan FISIP
Date Deposited: 19 Jul 2024 15:26
Last Modified: 19 Jul 2024 15:26
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/10070

Actions (login required)

View Item View Item