Search for collections on EPrints Repository UNTIRTA

PENGARUH PROGRAM REALITY SHOW “PILDACIL” TERHADAP PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI TENTANG AGAMA (Survey kepada ibu-ibu rumah tangga lingkungan RW 05 Komp. Harapan Kita - Tangerang)

Ayatina, Likka and Mukhroman, Iman and Setyorini, Deviani (2012) PENGARUH PROGRAM REALITY SHOW “PILDACIL” TERHADAP PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI TENTANG AGAMA (Survey kepada ibu-ibu rumah tangga lingkungan RW 05 Komp. Harapan Kita - Tangerang). Lainnya thesis, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

[img]
Preview
Text (Skripsi Prodi. Komunikasi)
SKRIPSI KOM - LIKKA AYATINA 2012.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Likka Ayatina. 072949. Pengaruh Program Reality Show “Pildacil” terhadap Pemenuhan Kebutuhan Iinformasi tentang Agama. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Banten. 2012 Media massa televisi memiliki perkembangan yang sangat pesat, terbukti ditandai dengan banyaknya masyarakat yang mengkonsumsinya dibandingkan dengan media massa lainnya. Hal ini menyebabkan munculnya banyak program televisi, salah satunya adalah tayangan reality show bertema sosial. Akan tetapi reality show „Pildacil‟ memiliki tema yang berbeda yaitu keagamaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Seberapa besar Pengaruh Program Reality Show Pildacil Terhadap Pemenuhan Kebutuhan Informasi Tentang Agama. Dengan menggunakan teori uses and gratification. Penelitian menggunakan jenis penelitian kuantitatif dan metode eksplanatif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer yang berupa kuisioner. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sample jenuh dan diperoleh sebanyak 82 sampel yaitu ibu-ibu rumah tangga. Sedangkan teknik analisis data menggunakan korelasi Pearson’s Correlation (Product Moment) dan analisis regresi linear sederhana. Dari hasil analisa dengan menggunakan analisis regresi diperoleh nilai koefisien korelasi (R) = 0.443 (4,43%) yang jika diintrepretasikan terdapat hubungan yang “sedang” antara kedua variabel. Sedangkan berdasarkan perhitungan nilai t diperoleh thitung > ttabel 1.63 > 0.220. Dalam artian, Ho= ditolak dan Ha= diterima. Dengan demikian bahwa hipotesis yang penulis ajukan diterima pada taraf probabilitas 5% yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan antara “reality show Pildacil” dengan pemenuhan “kebutuhan informasi tentang agama”. Dan dari hasil analisa regresi linier diperoleh R square = 0.396 (39.6%), ini berarti 39.6% dari variabel x mempengaruhi variabel y.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: ABSTRACT : Likka Ayatina. 072949. Major Sciences Communication, Faculty of Social Sciences and Political. Year 2012. The influence of Reality Show program 'Pildacil' to fullfil the information of religion. Major Sciences Communication, Faculty of Social Sciences and Political. Year 2012. The mass media television has developed very rapidly, as evidenced marked by numerous people who consume it compared with other mass media. It make many television programs, one of this is social theme of reality show. But the reality show 'Pildacil' has a different theme that is religious. The purpose of this study was to find out how big is the influence of Reality Show program 'Pildacil' to fullfil the information of religion. By using the theory of uses and gratification. Researchers using this type of quantitative research and methods explanative. The method research applied in this research was survey method. Technique data collecting in this research applied primary data in the form of questionnaire. Data collecting technique is saturated sampling technique and the number of sample were 82 housewife’s. While the techniques of data analysis using Pearson's correlation (Product Moment) and simple linear regression analysis. From the analysis results with values obtained using regression analysis correlation coefficient (R) = 0.443 (4,43%) interpreted that if there is a relationship in which "enough" between the two variables. While based on the calculation of t values obtained t count > t table (1,65> 0220), In the sense H0= is rejected and Ha = accepted. Thus the authors propose that the hypothesis accepted at 5% probability level, which means there is a significant effect between the “reality show Pildacil” to fulfill "the need of information of religion. And linear regression analysis of the results obtained by R square = 0.396 (39.6%), this means that 39.6% of the variable x affects a variable y.
Subjects: Communication > Public Relations Science
Communication > Communication (General)
Divisions: 06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
06-Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 70201-Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Admin Eprints Untirta
Date Deposited: 22 Feb 2013 03:31
Last Modified: 07 Jun 2013 02:50
URI: http://eprints.untirta.ac.id/id/eprint/224

Actions (login required)

View Item View Item